Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persebaya Surabaya vs Borneo FC Main di Bandung

Pada laga perdana, Persebaya akan menghadapi Borneo FC pada Minggu (11/7/2021) mendatang, sehari setelah kick off Liga 1 2021 pada 10 Juli.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Persebaya Surabaya vs Borneo FC Main di Bandung
surya.co.id/habibur rohman
Persebaya Surabaya 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Persebaya Surabaya akan mengawali Liga 1 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.

Hal itu diketahui dari jadwal kompetisi yang dikirim PT Liga Indonesia Baru (LIB) ke semua klub peserta Liga 1.

Pada laga perdana, Persebaya akan menghadapi Borneo FC pada Minggu (11/7/2021) mendatang, sehari setelah kick off Liga 1 2021 pada 10 Juli.

Laga pembuka Liga 1 mempertemukan Persija Jakarta vs PSS Sleman di Stadion Pakansari, Bogor.

Jadwal tersebut sudah dikirimkan ke klub peserta Liga 1 meski belum menjadi keputusan resmi, akan ditentukan pada manager meeting yang rencananya digelar di Jakarta pada Jumat (20/6/2021) mendatang.

Liga 1 musim ini akan menggunakan sistem series yang terpusat di Jawa.

Putaran pertama ada tiga series. series I dilangsungkan di Bandung, Jakarta, Banten, Tangerang, dan Bogor.

BERITA REKOMENDASI

Series II diputar di DI Yogyakarta dan Jawa Tengah. Adapun Jawa Timur menjadi tuan rumah series III.

Stadion Manahan, Solo, dan Maguwoharjo, Sleman akan menjadi kandang Persebaya pada series II.

Selain Manahan dan Maguwoharjo, beberapa stadion di daerah juga menjadi venue Liga 1.

Di antaranya, Stadion Moch. Soebroto, Magelang dan Stadion Sultan Agung, Bantul.

Series III, meski akan berlangsung di Jawa Timur, sesuai ketentuan awal penerapan fair play, Persebaya tidak bisa bermain di home base utamanya, Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Tim Bajul Ijo akan bermain di Stadion Surajaya, Lamongan, dan Ratu Pamelingan, Pamekasan. Markas Persela Lamongan dan Madura United.

Aturan ini juga berlaku bagi empat tim asal Jawa Timur lainnya.

Halaman
123
Sumber: Tribun Jatim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
7
5
2
0
7
2
5
17
2
Borneo
7
4
3
0
10
3
7
15
3
Bali United
7
4
2
1
12
6
6
14
4
Persib
7
3
4
0
13
7
6
13
5
PSM Makasar
7
3
3
1
9
4
5
12
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas