Tiru Ronaldo, Paul Pogba Menurunkan Minuman Beralkohol pada Sesi Jumpa Pers
Gelandang Prancis, Paul Pogba menurunkan minuman beralkohol di sesi jumpa pers pasca Prancis mengalahkan Jerman pada Euro 2020 grup F.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Gelandang Prancis, Paul Pogba kembali menuai sorotan pasca pertandingan melawan Jerman di laga grup F Euro 2020.
Kehebohan dibuat oleh Paul Poga ketika ia menyingkirkan minuman beralkohol yang ada di depannya saat sesi jumpa pers, Rabu (16/6/2021) waktu setempat.
Dalam video yang viral di media sosial, geladang yang juga membela Manchester United tersebut menurunkan minuman bir Heineken dari atas meja.
Baca juga: PROFIL Paul Pogba - Gelandang Prancis Pamer Trivela yang Berujung Petaka bagi Jerman di Euro 2020
Baca juga: Serba-serbi Euro 2020: Rudiger Tertular Kebiasaan Suarez, Pogba Ikhlas Jadi Korban Gigitan
Padahal minuman Heineken tersebut merupakan salah satu sponsor dari Euro 2020.
Saat menurunkan minuman bir Heineken tersebut, Pogba tidak mengeluarkan kata-kata apa pun. Namun, Pogba memberikan isyarat tidak suka.
Tindakan yang dilakukan oleh Paul Pogba ini diisikasikan karena ia merupakan seorang muslim.
Uniknya, Paul Pogba hanya menyingkirkan minuman beralkohol tersebut.
Di mana di depan mejanya juga tersedia minuman lainnya, yakni Coca-cola dan air putih.
Aksi ini menjadi sorotan kedua setelah apa yang dilakukan oleh seorang Cristiano Ronaldo.
Megabintang Portugal juga melakukan aksi yang serupa pada sesi jumpa pers pasca laga Portugal melawan Hungaria beberapa waktu lalu.
Bedanya, Cristiano Ronaldo memilih untuk menyingkirkan minuman bersoda yang juga menjadi sponsor di Euro 2020.
“Minumlah air mineral, bukan Coke (Cola),” ujar Ronaldo sembari mengangkat botol air mineral.
Paul Pogba sendiri menjadi dalang di balik kemenangan Prancis atas Jerman di laga dini hari tadi.
Tersaji di Stadion Allianz, Prancis sukses mengalahkan Jerman lewat skor 1-0. Gol bunuh diri Mats Hummels memastikan Les Bleus mengawali kiprahnya di ajang Euro 2020 dengan kemenangan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.