Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal 16 Besar Euro 2021 Kroasia vs Spanyol: Duel Tim Unggulan yang Telat Panas, Busquets vs Modric

Spanyol dan Kroasia dinantikan konsistensi dalam mencetak gol pada pertemuan kedua tim di babak 16 besar Euro 2021, Senin (28/6/2021).

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Jadwal 16 Besar Euro 2021 Kroasia vs Spanyol: Duel Tim Unggulan yang Telat Panas, Busquets vs Modric
JAVIER SORIANO / POOL / AFP
Para pemain Spanyol merayakan gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Grup E UEFA EURO 2020 antara Slovakia dan Spanyol di Stadion La Cartuja di Seville pada 23 Juni 2021. Pertandingan Kroasia vs Spanyol 16 besar Euro 2021 akan berlangsung di Stadion Parken, Senin (28/6/2021) pukul 23.00 WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Dua tim yang memiliki masalah serupa, Kroasia dan Spanyol akan saling sikut pada babak 16 besar Euro 2021.

Duel Kroasia vs Spanyol 16 besar Euro 2021 dijadwalkan berlangsung di Stadion Parken, Senin (28/6/2021) pukul 23.00 WIB.

Baik Vatreni dan La Furia Roja mempunyai kendala yang sama, yakni terlambat panas pada Euro 2021.

Baca juga: Babak 16 Besar Euro 2020, Spanyol yang Gagal Penalti 5 Kali Beruntun Bisa Kena Gasak Kroasia

Baca juga: Blunder Kiper Slovakia Saat Lawan Spanyol Disebut Sebagai Gol Paling Konyol Sepanjang Masa

Para pemain Spanyol merayakan gol keempat timnya selama pertandingan sepak bola Grup E UEFA EURO 2020 antara Slovakia dan Spanyol di Stadion La Cartuja di Seville pada 23 Juni 2021.
Para pemain Spanyol merayakan gol keempat timnya selama pertandingan sepak bola Grup E UEFA EURO 2020 antara Slovakia dan Spanyol di Stadion La Cartuja di Seville pada 23 Juni 2021. (POOL / AFP)

Vatreni -julukan Kroasia- menentukan nasib mereka bisa menapak ke partai 16 besar Euro 2021 setelah mengalahkan Skotlandia di pertandingan pamungkas fase grup, Rabu (23/6/2021).

Laga tersebut berakhir dengan skor 3-1 sekaligus membawa Luka Modric dkk menghuni posisi kedua klasemen grup D.

Penampilan Vatreni sendiri terbilang telat panas karena sebelum kemenangan atas Skotlandia sama sekali tak meraih kemenangan.

Luka Modric dkk hanya sanggup bermain imbang 1-1 melawan Ceko dan kalah 1-0 saat melawan Inggris.

BERITA REKOMENDASI

Untungnya, pada matchday terakhir grup D Kroasia mampu meraih kemenangan.

Catatan yang hampir mirip dipunyai La Furia Roja -Spanyol- sepanjang fase grup,.

Dua laga awal Alvaro Morata dkk hanya sanggup mengemas dua poin.

Para pemain Kroasia merayakan gol ketiga mereka selama pertandingan sepak bola Grup D UEFA EURO 2020 antara Kroasia dan Skotlandia di Hampden Park di Glasgow pada 22 Juni 2021.
ANDY BUCHANAN / POOL / AFP
Para pemain Kroasia merayakan gol ketiga mereka selama pertandingan sepak bola Grup D UEFA EURO 2020 antara Kroasia dan Skotlandia di Hampden Park di Glasgow pada 22 Juni 2021. ANDY BUCHANAN / POOL / AFP (ANDY BUCHANAN / POOL / AFP)

Anak asuh Luis Enrique tersebut bermain imbang tanpa gol lawan Swedia dan 1-1 saat menahan Polandia.

Baru di laga terakhir fase grup E, Spanyol 'ngamuk' mengalahkan Slovakia lewat skor lima gol tanpa balas.


Seperti Kroasia, Spanyol menapak ke babak 16 besar Euro 2021 sebagai runner-up.

Di sisi lain, pertandingan kedua tim memiliki aroma El Clasico Real Madrid vs Barcelona.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas