Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Lima Hari Lagi Kontrak Lionel Messi Habis di Barcelona, Sergio Busquets Ikut Deg-degan

Barcelona saat ini tengah berada dalam tahap negosiasi dengan Messi perihal kontrak barunya.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Lima Hari Lagi Kontrak Lionel Messi Habis di Barcelona, Sergio Busquets Ikut Deg-degan
FRANCK FIFE / AFP
Penyerang Barcelona asal Argentina, Lionel Messi, bereaksi selama pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions UEFA antara Paris Saint-Germain (PSG) dan FC Barcelona di stadion Parc des Princes di Paris, pada 10 Maret 2021. FRANCK FIFE / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Kontrak Lionel Messi di Barcelona akan habis dalam hitungan hari.

Hal itu membuat banyak pihak cemas Messi akan pergi dari klub yang sudah dia bela hampir 21 tahun lamanya sejak bergabung di usia 13 tahun pada 17 September 2000 silam.

Kapten Timnas Spanyol dan Barcelona, Sergio Busquets, jadi pihak yang juga deg-degan menanti perkembangan soal Messi.

Dia berharap Messi segera memperbarui kontraknya di Camp Nou.

Kontrak Lionel Messi di Barcelona tinggal menghitung hari.

Baca juga: Tenaga Lionel Messi Dikuras Timnas Argentina, Pelatih Ungkap Sang Kapten Kelelahan

Masa kerja pemain yang sudah berusia 34 tahun tersebut akan habis pada 30 Juni 2021.

Barcelona saat ini tengah berada dalam tahap negosiasi dengan Messi perihal kontrak barunya.

BERITA REKOMENDASI

Klub Catalan itu berharap Messi setuju untuk memperpanjang kontraknya.

Sebelumnya, Lionel Messi hampir meninggalkan Camp Nou pada bursa transfer musim panas 2020 lantaran kecewa dengan kepemimpinan eks Presiden Barcelona, Josep Bartomeu.

Baca juga: Merasa Kasihan ke Lionel Messi, Sosok Ini Sebut Timnas Argentina Ditangani Pelatih Tak Becus

Jordi Alba mengaku pasrah soal nasib dan masa depan Lionel Messi usai Barcelona gagal menjadi juara Liga Spanyol musim ini.
Jordi Alba mengaku pasrah soal nasib dan masa depan Lionel Messi usai Barcelona gagal menjadi juara Liga Spanyol musim ini. (TWITTER.COM/SPORTIMBA)

Pada Agustus 2020, Messi mencoba mengaktifkan klausul yang memungkinkannya pergi secara gratis.

Namun, kubu Barcelona bersikeras menyebut sang superstar tak bisa dilepas secara cuma-cuma karena baru mengajukan pemberitahuan pada Agustus 2020.

Kubu Blaugrana menilai batas akhir pengajuan pindah itu pada bulan Juni 2020 sesuai kontrak awal.

Baca juga: Foto Langka Lionel Messi Muda Kembali Dipamerkan Antonela Roccuzzo


Pihak Liga Spanyol pun ikut mengeluarkan pernyataan yang mendukung Barcelona.

Kubu LaLiga menyatakan bahwa klausul pelepasan Messi di Barcelona senilai 700 juta euro (sekitar Rp 12 triliun) masih berlaku.

Halaman
12
Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
12
11
0
1
40
11
29
33
2
Real Madrid
12
8
3
1
25
11
14
27
3
Villarreal
12
7
3
2
23
19
4
24
4
Atlético Madrid
12
6
5
1
18
7
11
23
5
Osasuna
13
6
3
4
17
20
-3
21
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas