Inggris vs Jerman di 16 Besar EURO 2020; Ini 6 Pemain Jerman yang Main di Liga Premier Inggris
Jelang pertandingan Inggris melawan Jerman, ada beberapa penggemar yang menyebut pertandingan ini adalah pertandingan yang mempertemuan pemain Chelsea
Penulis: Muhammad Barir
TRIBUNNEWS.COM, LONDON- Jelang pertandingan Inggris melawan Jerman, ada beberapa penggemar yang menyebut pertandingan ini adalah pertandingan yang mempertemuan pemain Chelsea dengan pemain Chelsea.
Tidak salah memang, ada banyak pemain Chelsea yang bermain di timnas Jerman. Tercatat ada 3 pemain Chelsea di tim Panser. Total ada enam pemain dari 26 skuat Jerman yang bermain di Liga Premier Inggris.
Siapa saja? Berikut daftar pemain timnas Jerman yang bermain di Liga Premier di Inggris.
1 Bern Leno
Penjaga gawang berusia 29 tahun ini jarang dimainkan di Timnas Jerman. Tetapi dia ada di antara 26 skuat Jerman. Dia adalah kiper tim Arsenall. Sejauh ini dia sudah 8 kali tampil membela Jerman.
2 Timo Werner
Striker berusia 25 tahun ini adalah salah satu andalan Jerman. Dia telah mencetak 16 gol dalam 41 laga bersama tim Jerman. Dia adalah striker andalan Chelsea.
Striker muda berusia 22 tahun ini adalah salah satu andalan Jerman. Dia telah mencetak 5 gol dalam 17 laga bersama tim Jerman. Sama seperti Werner, dia juga adalah striker andalan Chelsea.
4 Antonio Rudiger
Namanya melejit setelah insiden tabrakan dengan Kevin de Bruyne di final liga Champions. Dia adalah bek Chelsea. Meski bermain sebagai pemain bertahan, dalam 44 penampilannya bersama Jerman, pemain berusia 28 itu telah mencetak 1 gol.
5 Robin Koch
Pemain bertahan dari klub Leeds United ini jarang dimainkan untuk timnas Jerman. Bek usia 24 tahun ini sudah delapan kali bermain untuk tim Panser.
6 Ilkay Gundogan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.