Update Transfer - Zouma Diminati West Ham, Rencana Tukar Guling Chelsea & Sevilla Terancam Pupus
Demi merusak rencana tukar guling Chelsea dan Sevilla, West Ham siap tebus Kurt Zouma dari Stamford Bridge dengan mahar 20 juta Poundsterling.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Jelang bergulirnya kompetisi Liga Inggris musim ini membuat sejumlah kontestan terus menambah kekuatan timnya.
Hal itu seperti yang sedang dilakukan West Ham mencari bek baru untuk menjadi penjaga lini pertahanan tim asuhan David Moyes.
Menurut laporan Sky Sports, West Ham sedang serius mendekati Kurt Zouma yang nampak tersisih dari Chelsea.
Kontrak Kurt Zouma sendiri hanya tersisa 2 musim bersama Chelsea yang berakhir 2023 mendatang.
Baca juga: Ditawari Chelsea Kontrak Fantastis, Romelu Lukaku Bilang Tidak, Terima Kasih
Baca juga: Transfer Pemain - Robert Lewandowski Bertahan, Ambisi Chelsea Bungkus Striker Ganas Kandas
Dengan situasi kontrak yang tinggal 2 musim, West Ham dinilai berani menebus Zouma dari Stamford Bridge.
Zouma sendiri di musim lalu harus rela berbagi tempat dengan Antonio Rudiger dan Andreas Christensen.
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel memainkan Zouma selama 36 pertandingan di semua kompetisi.
Rinciannya, 24 bermain di Liga Inggris dalam durasi waktu 2.027 menit dengan sumbangsih 5 gol.
Sisanya masing-masing 5 penampilan di Liga Champions dan Piala FA. Sedangkan 2 pertandingan lain tercatat di Piala Carabao.
Bek berusia 26 tahun ini juga turut membantu Chelsea mengamankan gelar Liga Champions musim lalu meski hanya menjadi penghangat bangku cadangan.
Berdasarkan kontribusi bek asal Prancis selama musim lalu itu, West Ham ngebet mendatangkannya.
Klub berjuluk The Hammers tersebut akan mengajukan penawaran 20 juta Poundsterling kepada Chelsea.
Niatan West Ham mendatangkan Zouma tak lain agar bisa bersaing dengan klub papan atas Liga Inggris.
David Moyes ingin meneruskan kesuksesan musim lalu yang berhasil membawa West Ham mengakhiri Liga Inggris di posisi 6.
West Ham memilikin poin akhir 65 dari 19 menang, 8 imbang dan 11 menelan kekalahan.
Namun usaha West Ham mendatangkan Zouma juga bisa merusak rencana tukar guling yang sedang dalam proses pendalaman pihak Chelsea dan Sevilla.
Baca juga: Chelsea Tuai Kemenangan atas Bournemouth, Cara Lama Thomas Tuchel Tetap Efektif
Seperti diketahui, Chelsea telah membuka pembicaraan dengan Sevilla mengenai transfer bek Jules Kounde.
Jules Kounde sendiri bukanlah sosok sembarangan di kancah LaLiga.
Dikutip dari Guardian, ia dianggap sebagai salah satu bek tengah terbaik di Liga Spanyol.
Ia juga ambil bagian ke dalam skuat Prancis untuk Piala Eropa 2021 musim panas ini.
Pemain berusia 22 tahun itu memiliki klausul pelepasan sebesar €80 juta (£68,4 juta).
Sang pemuda juga terbuka untuk pindah ke tempat baru dan mencicipi kerasnya Liga Inggris.
Terlebih, The Blues juga menawarkan Kounde untuk bisa bermain di Liga Champions musim ini.
Sejatinya, Chelsea bukan satu-satunya peminat Kounde di bursa transfer kali ini.
Manchester United juga telah menunjukkan minat pada bek tetapi Chelsea telah membuat langkah pertama.
The Blues diprediksi bakal memanfaatkan situasi Sevilla yang sedang kesulitan keuangan.
Salah satu taktik yang ditempuh klub asal London ini adalah menawarkan skema pertukaran pemain dengan ditambah nominal uang.
Tim asuhan Thomas Tuchel itu disebut siap memberikan Kurt Zouma pada Sevilla untuk memuluskan transfer Kounde.
Berita terkait Liga Inggris lainnya
(Tribunnews.com/Ipunk, Guruh)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.