Neymar Sambut Lionel Messi di Paris, 'Bersama Lagi', Duo Kapten El Clasico Gabung PSG
Orang pertama yang terdorong untuk menyambut Lionel Messi setelah terbang dari Barcelona ke Paris adalah mantan rekannya, Neymar Jr.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Orang pertama yang terdorong untuk menyambut Lionel Messi setelah terbang dari Barcelona ke Paris adalah mantan rekannya, Neymar Jr.
Pemain asal Brasil tersebut memposting cerita di akun Intagram-nya di mana dia berkata: "Bersama lagi."
Neymar dan Lionel Messi bekerja sama saat berseragam Barcelona sejak 2013 hingga 2017.
Berbagai trofi bergengsi mereka persembahkan, mulai dari Liga Spanyol (2 kali), Copa del Rey (3 kali), Liga Champions (1 kali), Piala Super Eropa, hingga Piala Dunia Antar Klub pada tahun 2015.
Baca juga: Keuntungan PSG Setelah Lionel Messi Datang, Tiket Semifinal Liga Champions dalam Genggaman
Baca juga: Hunian Mewah Lionel Messi di Paris, Pernah Ditempati Neymar, Kaya dengan Balutan Seni
Setelah empat musim terpisah sejak Neymar hijrah ke PSG, kini keduanya kembali bersatu dan akan melakukannya di Paris.
Lionel Messi sudah menjadi bagian dari PSG.
Dia sudah menyepakati kontrak selama dua tahun dan opsi perpanjangan satu tahun di Paris.
Kapten timnas Argentina itu juga sudah berada di Paris pada Selasa (10/8/2021) malam WIB dan akan menjalani pemeriksaan medis di Rumah Sakit Amerika di Paris.
Peresmian Lionel Messi dijadwalkan akan berlangsung pada Rabu (11/8/2021) pukul 10.00 waktu setempat atau sekitar pukul 16.00 WIB.
Baca juga: Lionel Messi Tiba di Paris, Ini Agenda dan Jadwal Debutnya di Paris Saint-Germain
Lionel Messi akan memulai babak baru setelah 21 tahun di Barcelona dan diakhiri dengan perpisahan yang penuh air mata.
Tapi, di tim barunya nanti, dia akan memiliki banyak teman yang akan membuatnya lebih mudah untuk adaptasi, ada Neymar, Angel Di Maria, Leandro parades, dan Mauricio Pochettino yang mengenal Messi dengan baik.
Lalu ada Sergio Ramos, duo kapten di El Clasico Spanyol akan berada dalam satu ruang ganti di Paris bersama PSG.
Di arena El Clasico mereka memiliki tujuan masing-masing, Sergio Ramos dengan Real Madrid dan Lionel Messi dengan Barcelona, di mana keduanya juga legenda.
Namun kini, keduanya bakal memiliki visi dan misi yang sama dengan membawa PSG menjuarai Liga Champions untuk kali pertama dalam sejarah klub.
Baca juga: Lionel Messi Debut Bersama Paris Saint-Germain vs Reims
Baca juga: Lionel Messi Bakal Dapat Gaji Selangit di Paris Saint-Germain
Berita terkait Lionel Messi
(Tribunnews.com/Sina)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.