Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Perburuan Pemain AC Milan Menggeliat, Rossoneri Selangkah Lagi Kedatangan Yacine Adli

Pergerakan aktif diperlihatkan AC Milan dalam berburu pemain baru pada bursa transfer musim panas kali ini.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Perburuan Pemain AC Milan Menggeliat, Rossoneri Selangkah Lagi Kedatangan Yacine Adli
instagram @ adliyacine Verified
Yacine Adli mencoba untuk melewati hadangan dua pemain lawan dalam sebuah pertandingan 

TRIBUNNEWS.COM - Pergerakan aktif diperlihatkan AC Milan dalam berburu pemain baru pada bursa transfer musim panas kali ini.

Setelah kehilangan Hakan Calhanoglu dan Gianluigi Donnarumma secara cuma-cuma, langkah brilian mampu ditunjukkan manajemen Rossoneri.

AC Milan seakan tak segan untuk mendatangkan berbagai tipikal pemain baru untuk menambah kekuatannya menghadapi musim baru.

Nama-nama seperti Mike Maignan, Fode Ballo-Toure, dan Olivier Giroud menjadi pemain baru yang direkrut AC Milan.

Baca juga: Kegalauan AC Milan soal Franck Kessie dan Kuartet Toko Besi yang di Ambang Kenyataan

Baca juga: Alessandro Plizzari, Kiper Muda AC Milan, Tolak Inter Milan, Titisan Donnarumma dan Pujian Abbiati

Kubu Rossoneri juga telah mampu mempermanenkan kontrak Sandro Tonali dan Fikayo Tomori dari klubnya masing-masing.

AC Milan juga berhasil kembali meminjam Brahim Diaz dari Real Madrid pada musim panas kali ini.

Yacine Adli mencoba untuk melewati hadangan dua pemain lawan dalam sebuah pertandingan
Yacine Adli mencoba untuk melewati hadangan dua pemain lawan dalam sebuah pertandingan (instagram @ adliyacine Verified)

Terbaru, AC Milan diyakini akan kembali kedatangan pemain baru sebelum dimulainya kompetisi Liga Italia.

BERITA TERKAIT

Dikutip Tribunnews dari Calcio Mercato, Yacine Adli yang saat ini memperkuat Bordeaux selangkah lagi bergabung dengan AC Milan.

Petunjuk besar merapatnya Yacine Adli lantaran ia secara mengejutkan tak berada dalam starter timnya dalam laga melawan Marseille.

Padahal biasanya sang pemain selalu berada di pos starter Bordeaux mengingat peran vitalnya dalam permainan.

Baca juga: Ultimatum Capello untuk Rafael Leao & Sandro Tonali - Saatnya AC Milan Tak Lagi Menanti

Kode lanjutan disampaikan secara langsung oleh Gerard Lopez selaku presiden Bordeaux soal masa depan gelandang muda timnya tersebut.

"Adli ke AC Milan? Menang ada ketertarikan dari banyak pihak," jujur Gerard Lopez.

"Jika kami setuju itu akan dianggap selesai,".

"Jika tidak, kami akan sangat senang mempertahankan Yacine," tambahnya.

Pelatih AC Milan Italia Stefano Pioli menyemangati para pemainnya selama pertandingan sepak bola Serie A Italia AC Milan vs Atalanta Bergamo pada 23 Januari 2021 di stadion San Siro di Milan.
MIGUEL MEDINA / AFP
Pelatih AC Milan Italia Stefano Pioli menyemangati para pemainnya selama pertandingan sepak bola Serie A Italia AC Milan vs Atalanta Bergamo pada 23 Januari 2021 di stadion San Siro di Milan. MIGUEL MEDINA / AFP (MIGUEL MEDINA / AFP)

Baca juga: 4 Faktor Asa Inter Milan Back to Back Scudetto Serie A Terjaga - Nerazzurri Tak Cuma Lukaku Seorang

Kebutuhan AC Milan mendatangkan Yacine tak terlepas dari kondisi cedera yang dialami Franck Kessie.

Rossoneri dikabarkan sepakat untuk mendatangkan Yacine dengan banderol sepuluh juta euro.

Tawaran kontrak kerjasama selama empat tahun menjadi hal yang ditawarkan AC Milan agar Yacine bersedia bergabung pada musim panas ini.

Yacine secara tidak langsung bisa masuk proyek skuat muda menjanjikan yang tengah dirintis Stefano Pioli saat ini.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas