Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Berita AC Milan, Rossoneri Umumkan Starting XI Musim Ini, Total Ada Delapan Perubahan

Dibanding dengan starting line up awal musim 2020/2021 lalu, setidaknya ada beberapa perubahan pemain.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Berita AC Milan, Rossoneri Umumkan Starting XI Musim Ini, Total Ada Delapan Perubahan
twitter/acmilan
Sampdoria Vs AC Milan - AC Milan umumkan skuad untuk pertandingan melawan Sampdoria di pekan 1 Liga Italia 2021-2022, Senin (23/8/2021). 

TRIBUNNEWS.COM - AC Milan akan memulai musim 2021-2022 di kandang lawan.

AC Milan akan menghadapi Sampdoria di pekan 1 Liga Italia 2021-2022.

Pertandingan Sampdoria vs AC Milan akan berlangsung Senin (23/8/2021) malam atau Selasa dinihari pukul 01.45 WIB.

Mengutip Sempre Milan, AC Milan akan mengawali kompetisi dengan sejumlah pemain baru.

Dibanding dengan starting line up awal musim 2020/2021 lalu, setidaknya ada beberapa perubahan pemain.

Baca juga: 5 Wajah Baru Potensial Timnas Italia Jelang Piala Dunia 2022, Sandro Tonali Regista Anyar Azzurri

Sampdoria Vs AC Milan - AC Milan umumkan skuad
Sampdoria Vs AC Milan - AC Milan umumkan skuad untuk pertandingan melawan Sampdoria di pekan 1 Liga Italia 2021-2022, Senin (23/8/2021).

Baca juga: Kabar Transfer AC Milan, Pietro Pellegri Segera Tes Medis, Messias Calon Pemain Sayap

Secara keseluruhan, starting XI mirip dengan skuad akhir musim 2020-2021.

Kecuali Gigio Donnarumma dan Hakan Calhanoglu yang memutuskan pergi dari San Siro.

Berita Rekomendasi

Cederanya Zlatan Ibrahimovic dan Franck Kessie membuat kemungkinan starting XI akan sedikit berbeda.

Jika dibandingkan dengan starting XI melawan Bologna pada laga pembuka musim 2020-2021, total tujuh hingga delapan perubahan.

Empat yang pasti masuk adalah dua pemain yang pergi dan dua pemain yang cedera (Zlatan Ibrahimovic & Franck Kessie).

Baca juga: Sampdoria Vs AC Milan, Prediksi Line-up & Head to Head, Pioli Sebut Milan Lebih Kuat Musim Ini

Hasil AC Milan vs Panathinaikos - AC Milan menang 2-1 atas Panathinaikos dalam laga ujicoba pramusim, Sabtu (14/8/2021). Dua gol Milan dicetak Olivier Giroud.
Hasil AC Milan vs Panathinaikos - AC Milan menang 2-1 atas Panathinaikos dalam laga ujicoba pramusim, Sabtu (14/8/2021). Dua gol Milan dicetak Olivier Giroud. (twitter/acmilan)

Starting XI musim 2020/2021:

Milan XI 20/21 (4-2-3-1): Donnarumma; Calabria, Kjaer, Gabbia, Hernandez; Bennacer, Kessie; Castillejo, Calhanoglu, Rebic; Ibrahimovic.

Prakiraan Starting XI musim 2021/2022:

Milan XI 21/22 (4-2-3-1): Maignan; Calabria, Kjaer, Tomori, Hernandez; Bennacer (Krunic), Tonali; Saelemaekers, Brahim Diaz, Leao; Giroud

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
19
14
2
3
30
12
18
44
2
Atalanta
18
13
2
3
43
20
23
41
3
Inter Milan
17
12
4
1
45
15
30
40
4
Lazio
19
11
2
6
33
27
6
35
5
Juventus
18
7
11
0
30
15
15
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas