Hasil Sampdoria vs AC Milan: Debut Maignan Clean Sheet, Diaz Cetak Gol Kelima, Rossoneri Menang 0-1
Pahlawan kemenangan AC Milan tak lain adalah Brahim Diaz yang mencetak satu-satunya gol pada babak pertama menit kesembilan.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Sampdoria harus menelan kekalahan 0-1 saat meladeni perlawanan AC Milan dalam pekan perdana Liga Italia di Stadion Luigi Ferraris, Selasa (24/8/2021).
Pahlawan kemenangan AC Milan tak lain adalah Brahim Diaz yang mencetak satu-satunya gol pada babak pertama menit kesembilan.
Brahim Diaz patut berterima kasih kepada Davide Calabria yang berandil besar dalam mencetak assist untuknya.
Lesakannya yang menjebol gawang Sampdoria merupakan gol kelima Brahim Diaz selama berkostum AC Milan.
Dirangkum dari akun twitter Opta Paolo, Brahim Diaz mencetak kelima gol semuanya saat AC Milan melakoni partai tandang.
Empat klub Liga Italia lainnya yang berhasil dibobol gawangnya oleh Diaz adalah Crotone, Fiorentina, Juventus dan Torino.
Sementara itu, hasil ini juga berarti bagi Mike Maignan yang mencatatkan debutnya bersama AC Milan.
Penjaga gawang asal Prancis itu didapuk menjadi penerus Gianluigi Donnarumma di bawah mistar gawang.
Donnarumma sendiri kini sudah pindah ke PSG setelah membawa Rossoneri musim lalu ke peringkat kedua Liga Italia.
Jalannya Pertandingan
Sejak peluit babak pertama dibunyikan, AC Milan yang bertindak sebagai tim tamu dikejutkan dengan permainan menyerang tuan rumah.
Terbukti pada menit kelima, Sampdoria mendapatkan tendangan sepak pojok.
Kesempatan ini sayangnya tidak bisa dimanfaatkan menjadi peluang berbahaya.
Empat menit berselang, AC Milan berhasil membungkam Sampdoria lewat gol Brahim Diaz.
Tepatnya menit kesembilan, Brahim Diaz sukses menjebol gawang Emil Audero dengan memanfaatkan operan Davide Calabria.
Gol ini berawal dari keputusan Mike Maignan yang mengirimkan umpan jauh kepada Calabria.
Bola operan Maignan sanggup dijangkau Calabria yang juga sukses memenangi duel dari pemain bertahan tuan rumah.
Calabria pun menguasai bola tanpa penjagaan dan membaginya kepada Diaz di dalam kotak penalti.
Diaz pun tak menyianyiakan umpan Calabria untuk mengarahkan bola ke dalam gawang Sampdoria.
Skor pun menjadi 0-1 untuk keunggulan AC Milan.
Sampdoria tak tinggal diam dengan mencoba mengurung pertahanan tamunya.
Kesempatan menyamakan kedudukan didapatkan melalui tendangan bebas pada menit 19.
Manolo Gabbiadini yang melaju sebagai eksekutor mengarahkan bola secara langsung ke gawang Rossoneri.
Upaya Gabbiadini melepaskan tembakan bebas dari luar kotak penalti masih bisa diselamatkan Maignan.
Hampir saja Rossoneri menggandakan keunggulannya pada menit 26.
Rade Krunic menyia-nyiakan bola rebound yang mengarah di depannya.
Pemain berposisi gelandang itu melepaskan tembakan yang masih melebar.
Percobaan kedua tim juga tidak berhasil merubah skor 0-1 hingga babak pertama usai.
Selepas turun minum, tim asuhan Stefano Pioli tidak menurunkan tempo permainannya.
Bahkan setelah dua menit babak kedua berjalan, Sandro Tonali hampir menggandakan keunggulan Rossoneri.
Itu gagal menjadi gol karena tembakan Tonali dari luar kotak penalti berhasil diblokir pemain Sampdoria.
Menit 53, Maignan menunjukan kualitasnya dengan menggagalkan ancaman dari gawangnya.
Ancaman yang gagal itu ditebar oleh Gabbiadini, ia melepaskan tembakan mengarah ke sudut kanan dan berhasil dimentahkan Maignan.
Pergantian pemain pertama terjadi di menit 69, AC Milan menarik keluar Leao.
Pemain asal Portugal tersebut digantikan oleh Ante Rebic.
Tak berselang lama, pahlawanan kemenangan Rossoneri juga diganti oleh Pioli.
Diaz diganti oleh Ismael Bennacer.
Adapun Sampdoria juga langsung menjawabnya dengan pergantian dua pemain pada menit 73.
Ialah Gabbiadini digantikan Valaerio Verre sedangkan Tommaso Augello ditarik untuk diisi Nicola Murru.
Sejumlah kontra strategi maupun serangan kedua tim juga tidak bisa merubah kedudukan 0-1 untuk kemenangan AC Milan.
Susunan Pemain Sampdoria vs AC Milan
Sampdoria
Emil Audero; Bartosz Bereszyński, Omar Colley, Maya Yoshida, Tommaso Augello; Morten Thorsby, Albin Ekdal; Antonio Candreva, Manolo Gabbiadini, Mikkel Damsgaard; (c) Fabio Quagliarella.
AC Milan
Mike Maignan; Davide Calabria, Simon Kjær, Fikayo Tomori, Theo Hernández; Alexis Saelemaekers, Sandro Tonali, Rade Krunić, Brahim Díaz, Rafael Leão; Olivier Giroud.
(Tribunnews.com/Ipunk)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.