AC Milan di Ambang Rekor 27 Tahun Silam dan Pioli Tabuh Genderang Perang untuk Juventus & Inter
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli mengaku tak gentar dalam menghadapi persaingan melawan Juventus dan Inter Milan dalam perebutan Scudetto.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
Jika musim lalu Stefano Pioli masih malu-malu mau dalam menargetkan gelar juara Liga Italia.
Baca juga: Kabar AC Milan, Pioli Sebut Inter Favorit, 7 Tim Kandidat Scudetto, Maldini: Rossoneri Lebih Kuat
Namun saat ini sudah tak demikian lagi.
Bahkan ia secara gamblang menuturkan Rossoneri memang tengah mengincar gelar tertinggi di Serie A Liga Italia.
Ia juga tak gentar untuk berpacu dengan Juventus dan Inter Milan yang mana keduanya juga manyandang status unggulan.
"Kami siap mencoba untuk Scudetto," terang Stefano Pioli, dikutip dari laman Pianet Milan.
"Saya yakin bisa menjad juara dengan tim terkuat yang kami miliki."
"Juventus maupun Inter Milan jelas menjadi saingan, tapi kami tetap harus mencoba untuk hasil yang lebih baik ketimbang musim lalu," pungkas Stefano Pioli.
(Tribunnews.com/Giri)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.