Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Madura United Punya Gaya Permainan yang Berbeda dengan Arema FC kata Paul Munster

Pelatih kepala Bhayangkara FC, Paul Munster menilai Madura United yang akan jadi lawan timnya nanti punya tipikal permainan berbeda.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Madura United Punya Gaya Permainan yang Berbeda dengan Arema FC kata Paul Munster
tribunnews.com/abdul majid
Paul Munster 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelatih kepala Bhayangkara FC, Paul Munster menilai Madura United yang akan jadi lawan timnya nanti punya tipikal permainan berbeda.

Untuk itu dirinya kini fokus memberikan program latihan khusus kepada para pemainnya jelang menghadapi Madura United.

“Ya, Madura memiliki gaya permainan yang berbeda dengan Arema. Saya lihat pemain mereka di latihan dan saya dapat banyak informasi tentang bagaimana mereka bermain,” kata Paul Munster sebelum memimpin latihan di Lapangan GBK, Senayan, Jakarta, Rabu (15/9/2021).

“Sekarang kami harus fokus berlatih dan bagaimana kami akan menerapkannya saat bertanding nanti,” sambungnya.

Seperti diketahui, Madura United yang ditopang tiga pemain asing asal Brasil, Jaimerson Xavier, Rafael Silva, Hugo Gomes dan satu asal Korea Selatan, Kim Jin-sung masih belum menunjukkan kedigdayaannya.

Hingga pekan kedua ini, Madura United kini berada di peringkat ke-13 sementara hasil dari dua kali imbang.

BERITA TERKAIT

Pertama bermain 1-1 saat menghadapi PS Tira Persikabo dan kedua ditahan imbang PSM Makassar juga dengan skor 1-1.

Sementara itu, Bhayangkara FC berada di peringkat ketiga sementara dengan mengemas empat poin hasil dari sekali menang dan sekali imbang.

Kemenangan didapatkan melakoni laga perdana dengan Persiraja Banda Aceh 2-1 dan terakhir ditahan imbang 1-1 oleh Arema FC.

Pertandingan Bhayangkara FC vs Madura United akan bergulir pada Sabtu (18/9/2021). Untuk lokasi pertandingan masih menunggu dari PT LIB.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas