Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Resmi! Pembagian Grup Liga 2 2021 - Sriwijaya FC Jumpa PSMS Medan, Derby Mataram Kembali Memanas

Sriwijaya FC, Kalteng Putra, Persis Solo, dan Dewa United akan menjadi empat tuan rumah utama penyelenggaraan Liga 2 2021.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Resmi! Pembagian Grup Liga 2 2021 - Sriwijaya FC Jumpa PSMS Medan, Derby Mataram Kembali Memanas
Laman Resmi PSSI
Suasana rapat antara pihak PSSI dan PT Lib terkait keberlangsungan Liga 2 2021 

TRIBUNNEWS.COM - PT. Liga Indonesia Baru (LIB) secara resmi telah merilis pembagian grup kompetisi Liga 2 2021.

Terdapat 24 tim yang akan berpartisipasi dalam gelaran kompetisi Liga 2 pada musim ini.

Keseluruhan tim tersebut dibagi empat grup dimana ada empat tim yang dipastikan menjadi tuan rumah penyelenggara.

Sriwijaya FC, Kalteng Putra, Persis Solo, dan Dewa United akan menjadi empat tuan rumah utama penyelenggaraan Liga 2 2021.

Suasana rapat antara pihak PSSI dan PT Lib terkait keberlangsungan Liga 2 2021
Suasana rapat antara pihak PSSI dan PT Lib terkait keberlangsungan Liga 2 2021

Ada beberapa pertarungan sengit yang dipastikan akan mewarnai masing-masing grup Liga 2.

Sebagaimana misal Grup A yang ditempati oleh deretan tim yang berasal dari wilayah Sumatra.

Dengan tuan rumah penyelenggara yang dipercayakan kepada Sriwijaya FC di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang.

Berita Rekomendasi

Tim berjuluk Laskar Wong Kito itu akan berhadapan dengan tim kuat seperti PSMS Medan dan Semen Padang.

Lalu, grup B akan diwarnai laga sengit dua tim yang tengah melejit namanya yakni Rans Cilegon FC dan Dewa United.

Kedua tim itu akan bersaing juga dengan empat tim lainnya antara lain Badak Lampung FC, Perserang Serang, PSKS Cimahi, dan Persekat Tegal.

3 pemain Persis Solo sedang berlatih bersama, dari kiri Zamroni, tengah Abduh Lestaluhu dan kanan Aseb Budi
3 pemain Persis Solo sedang berlatih bersama, dari kiri Zamroni, tengah Abduh Lestaluhu dan kanan Aseb Budi (Instagram @abduhlestaluhu)

Pertempuran tak kalah menarik juga mewarnai tim-tim yang menghuni Grup C Liga 2 2021.

Persis Solo dan PSIM Yogyakarta dipastikan akan saling bentrok lagi musim ini dalam laga bertajuk Derby Mataram.

Lalu, Persijap Jepara yang baru naik kasta juga akan meramaikan persaingan Liga 2 2021.

Masih ada PSG Pati, PSCS Cilacap, dan PS Hizbul Wathan yang juga berada di grup tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas