Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Alasan Marquinhos Penyempurna Puzzle Chelsea, Ide Thomas Tuchel Ciptakan Panggung Reuni

Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel dikabarkan telah memberitahu manajemen timnya terkait rencana transfer berikutnya yakni mendatangkan Marquinhos.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Alasan Marquinhos Penyempurna Puzzle Chelsea, Ide Thomas Tuchel Ciptakan Panggung Reuni
Anne -Christine POUJOULAT / AFP
Bek Paris Saint-Germain asal Brazil, Marquinhos, merayakannya setelah mencetak gol pada pertandingan semifinal leg pertama Liga Champions UEFA antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Manchester City di stadion Parc des Princes di Paris pada 28 April 2021. Anne -Christine POUJOULAT / AFP 

Marquinhos dipandang akan menjadi tambahan sempurna Chelsea ketimbang Kounde.

Baca juga: Liga Inggris: Keberanian Thomas Tuchel Libatkan Kante Berbuah Manis Bagi Chelsea

Jaminan kualitas menjadi hal yang lebih dominan dimiliki Marquinhos dibanding bek Sevilla tersebut.

Jika menelisik lebih jauh ada beberapa hal yang membuat Tuchel sangat ingin mendatangkan Marquinhos.

Tuchel pernah mengatakan bahwa Marquinhos selayaknya jantung pertahanan yang beraksi di atas lapangan.

Selebrasi emosional Marquinhos bersama Thilo Kehrer melawan Atalanta
Selebrasi emosional Marquinhos bersama Thilo Kehrer melawan Atalanta (instagram/marquinhosm5)

Banyaknya kualitas yang dimiliki Marquinhos seakan menjadi jaminan bahwa ia bukanlah pemain sembarangan.

Kepiawaiannya dalam bermain sebagai bek tengah maupun gelandang bertahan menjadi keuntungan yang bisa dituai Chelsea.

"Marquinhos adalah jantung dan jiwa sebuah tim, itu sebabnya dia harus bermain, dia juga sangat berbakat," puji Tuchel beberapa waktu lalu.

Berita Rekomendasi

"Dia memiliki semua kualitas untuk bermain di lini tengah dan memiliki mentalitas luar biasa,".

"Dua dapat membantu para bek dan penyerang, penting bahwa di dekat semua orang karena ia bosnya,".

"Ia mencakup jarak lebih jauh dari siapapun dan sangat berharga dalam situasi counter atau pressing," tukasnya menambahkan.

Reaksi bek Chelsea asal Brazil Thiago Silva saat pertandingan sepak bola putaran ketiga Piala Liga Inggris antara Chelsea dan Barnsley di Stamford Bridge di London pada 23 September 2020.ALASTAIR GRANT / POOL / AFP
Reaksi bek Chelsea asal Brazil Thiago Silva saat pertandingan sepak bola putaran ketiga Piala Liga Inggris antara Chelsea dan Barnsley di Stamford Bridge di London pada 23 September 2020.ALASTAIR GRANT / POOL / AFP (ALASTAIR GRANT / POOL / AFP)

Thiago Silva juga sempat melayangkan pemikirannya soal talenta yang dimiliki rekan senegaranya tersebut.

Eks pemain PSG itu memandang Marquinhos merupakan pemain cerdas yang bisa diandalkan.

"Saya telah bermainnya selama tujuh tahun, dia mengajari saya banyak hal meskipun lebih muda," puji Thiago Silva, pada awal bulan Juli lalu.

"Dia sangat cerdas, dia pemain yang termasuk dalam tiga bek dunia,".

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
29
21
7
1
69
27
42
70
2
Arsenal
28
15
10
3
52
24
28
55
3
Nottm Forest
28
15
6
7
45
33
12
51
4
Chelsea
28
14
7
7
53
36
17
49
5
Man. City
28
14
5
9
53
38
15
47
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas