Hasil Liga Champions: Manchester City Tak Berkutik di Kandang PSG, Guardiola Puji Donnarumma & Messi
Pep Guardiola memuji kehebatan dua pemain tuan rumah PSG yakni Donnarumma dan Messi setelah timnya Mancehster City menelan kekalahan 2-0.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola memuji kehebatan dua pemain tuan rumah PSG setelah timnya menelan kekalahan 2-0 dalam lanjutan pekan kedua Grup A Liga Champions, Rabu (29/9/2021) dini hari tadi.
Terhampa di Parc der Princes, pasukan Pep Guardiola tertinggal satu gol sejak berakhirnya paruh pertama.
Idrisa Gueye menjadi aktor gol pembuka PSG atas tamunya Machester City pada menit kedelapan.
Selepas turun minum, PSG menggandakan keunggulannya berkat gol Lionel Messi menit 74.
Baca juga: Hasil Liga Champions: Real Madrid Dipermalukan Sheriff Tiraspol, Ancelotti Soroti Finishing Striker
Baca juga: Fakta Kemenangan Liverpool atas Porto, Liga Champions, Rekor Ganda Salah hingga Milner Samai Gerrard
Ini merupakan gol pertama Messi semenjak didatangkan PSG dari Barcelona musim panas ini.
Messi sepatutnya berterima kasih kepada Kylian Mbappe yang berandil dengan operan berkelasnya.
Gol kapten timnas Argentina ini pun menutup kemenangan PSG dengan dua gol tanpa balas dari Citizens.
Kekalahan ini mengingatkan Pep Guardiola atas permainan mendominasi Citizens di pertandingan terakhir Liga Inggris.
Saat itu, Citizens menguasai permainan dan meraih kemenangan 0-1 dari kandang Chelsea.
Namun untuk Liga Champions ini, timnya yang terlihat memiliki banyak peluang menyerang justru harus menelan kekalahan.
“Saya pikir kami membuat permainan yang sangat bagus, sangat mirip dengan Stamford Bridge,” kata Pep Guardiola dikutip dari laman Man City.
“Mungkin kami sedikit kurang agresif dalam tindakan pertama kami untuk kualitas pemain yang kami miliki, tetapi secara umum itu adalah permainan yang fantastis.
"Kami melakukan segalanya, saya tidak melihat statistik tetapi saya pikir kami menciptakan peluang yang cukup untuk mencetak gol." jelasnya.
Lebih lanjut, Guardiola tak memungkiri kekalahan timnya berkat penampilan gemilang Gianluigi Donnarumma di bawah mistar gawang PSG.