Jelang Arema FC vs Persela BRI Liga 1 - Uji Konsistensi Singo Edan Tanpa Dedik, KH Yudo & Alfarizi
Jelang menghadapi Persela Lamongan, Arema FC tak diperkuat Dedik Setiawan, Alfarizi dan Kushedya Hari Yudo.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan

TRIBUNNEWS.COM - Pertandingan Derbi Jawa Timur di pekan keenam BRI Liga 1 2021 akan terhampar antara Arema FC vs Persela Lamongan
Duel sarat gengsi Arema FC vs Persela Lamongan dijadwalkan berlangsung di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (02/10/2021) pukul 18.15 WIB.
Laga ini menjadi ujian konsistensi bagi Singo Edan.
Pasalnya, pada pekan kelima lalu, Arema FC akhirnya pecah telur meraih kemenangan perdana di BRI Liga 1 2021.
Menjadi pertanyaan, apakah Singo Eda asuhan Eduardo Almeida ini bisa meneruskan torehan tren positifnya kali ini.
Baca juga: Kartika Ajie Hijrah dari Arema FC ke RANS Cilegon FC, Faktor Jam Terbang Jadi Penentu
Baca juga: Hasil Klasemen BRI Liga 1 2021: Bhayangkara Rebut Pucuk, Arema & Persebaya Bangkit Jauhi Degradasi

Situasi tersebut justru dipersulit dengan Arema FC yang ditinggal tiga pemain andalannya.
Adalah Dedik Setiawan, Johan Amat Alfarizi dan Kushedya Hari Yudo yang dipanggil Shin Tae-yong untuk membela Timnas Indonesia.
Pemanggilan tiga nama pemain ini diprediksi bakal mengubah banyak peta kekuatan tim kesayangan Aremania ini.
Bagaimana tidak, Dedik dan KH Yudo adalah dua pemain andalan di lini depan Arema FC.
Keduanya adalah pelengkap tridente yang dimiliki Singo Edan bersama Carlos Fortes.
Kecepatan menjadi atribut yang disuguhkan dua pemain asal Malang ini.
Tak hanya sampai di situ, Eduardo Almeida juga kehilangan Alfarizi yang menghuni pos fullback kanan permainan tim.
Kehilangan Alfarizi jelas menjadi kerugian bagi lini pertahanan Arema FC.
Pemain yang pernah membela Persija Jakarta ini tak hanya menggaransi permainan yang solid dalam bertahan. Namun juga agresif ketika membantu penyerangan.