Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Babak I Liverpool vs Manchester City Liga Inggris, Peluang Foden Digagalkan Alisson, Skor 0-0

Foden gagal mengarahkan bola dengan tepat karena masih bisa ditepis oleh Alisson dan menutup paruh pertama dengan kedudukan 0-0.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Babak I Liverpool vs Manchester City Liga Inggris, Peluang Foden Digagalkan Alisson, Skor 0-0
PAUL ELLIS / AFP
Gelandang Inggris Manchester City Phil Foden bereaksi setelah tembakan ke gawang diselamatkan oleh kiper Liverpool asal Brasil Alisson Becker (kanan) selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Manchester City di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut, pada 3 Oktober 2021. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak pertama Liverpool masih bermain imbang tanpa gol dengan tamunya Manchester City dalam lanjutan pekan ketujuh Liga Inggris, Minggu (3/10/2021) malam WIB.

Berlangsung di Anfield Stadium, salah satu peluang emas sepanjang 45 menit didapatkan oleh Manchester City.

Itu lahir dari kaki Phil Foden di menit 21 memanfaatkan operan Bernardo Silva.

Foden gagal mengarahkan bola dengan tepat karena masih bisa ditepis oleh Alisson Becker.

Peluang lainnya kedua tim pun tidak bisa mengubah kedudukan imbang tanpa gol di paruh pertama.

Gelandang Inggris Manchester City Phil Foden (tengah) bersaing dengan gelandang Chelsea asal Kroasia Mateo Kovacic (kanan) dan bek Chelsea asal Denmark Andreas Christensen selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Chelsea dan Manchester City di Stamford Bridge di London pada 25 September 2021.
Gelandang Inggris Manchester City Phil Foden (tengah) bersaing dengan gelandang Chelsea asal Kroasia Mateo Kovacic (kanan) dan bek Chelsea asal Denmark Andreas Christensen selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Chelsea dan Manchester City di Stamford Bridge di London pada 25 September 2021. (BEN STANSALL / AFP)

Jalannya Pertandingan

Tuan rumah Liverpool langsung menekan pertahanan Manchester City selepas wasit meniupkan peluit tanda laga dimulai.

Berita Rekomendasi

Usaha Sadio Mane mengirimkan umpan ke dalam kotak penalti Manchester City digagalkan Ederson Moraes yang keluar untuk menangkap bola.

Manchester City tak tinggal diam dan gantian memberi ancaman pada menit kedua melalui pergerakan Phil Foden yang terperangkap offside.

Tendangan pojok pertama didapatkan oleh Liverpool pada menit ketujuh setelah upaya serangan Mohamed Salah gagal di kaki pemain bertahan Manchester City.

Jordan Henderson yang mengambil tendangan pojok memutuskan untuk mengirim bola ke Joel Matip.

Bola itu disambut Matip namun sundulannya tidak tepat sasaran.

Selama sepuluh menit awal ini, Liverpool memperagakan pressing tinggi di setiap para pemain tamu membawa bola.

Menit 13, Manchester City mendapatkan peluang menembak ke gawang Allison Becker lewat kaki Jack Grealish.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas