Hasil Liga Champions - FC Porto Beri AC Milan Hattrick Kekalahan, Leao, Tonali & Ibra Angkat Bicara
FC Porto sebabkan AC Milan hattrick kekalahan di Grup B Liga Champions, Leao, Tonali dan Ibra kompak merasa kecewa dan berharap bisa bangkit.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - FC Porto menjadi mimpi buruk bagi AC Milan yang datang sebagai tamu dalam pertandingan ketiga Grup B Liga Champions, Rabu (20/10/2021) dini hari WIB.
Berlangsung di Estadio do Dragao, gol tunggal Luiz Diaz pada babak kedua menit 65 memastikan kemenangan FC Porto atas AC Milan.
Hasil ini sangat berarti bagi FC Porto dalam menjaga asa lolos ke babak 16 besar Liga Champions.
Namun hal ini tidak berlaku bagi Rossoneri yang sedang dinaungi hasil minor.
Baca juga: Hasil Liga Champions: Simeone Sebut Kiper Liverpool Sebagai Biang Kerok Kekalahan Atletico Madrid
Baca juga: Hasil Liga Champions: Man City Permalukan Club Brugge 1-5, Pep Guardiola Puji Gol Debut Cole Palmer
Tim besutan Stefano Pioli sejauh ini belum pernah menuai kemenangan di fase grup.
Sebagai catatan saja, Il Diavolo Rosso selalu menelan kekalahan.
Tercatat, klub kesayangan Milanisti tersebut keok atas Liverpool (3-2), Atletico Madrid (2-1) dan terbaru Porto (1-0).
Dilansir laman Opta, "hattrick" kekalahan di fase grup Liga Champions menjadi sejarah baru bagi AC Milan.
Tentu saja ini bukan sejarah yang bagus sejak ambil bagian di kompetisi elite antar klub di Benua Biru, apalagi baru kali pertama AC Milan takluk di tiga laga awal fase grup.
Situasi kurang baik yang dialami AC Milan membuat tiga pemain andalannya angkat bicara.
Komentar pertama datang dari Rafael Leao yang bermain penuh di atas lapangan.
Menurut Leao, timnya sangat minim dalam memberikan tekanan serangan kepada tuan rumah.
Hal ini pun berhasil dimanfaatkan FC Porto untuk mendominasi permainan yang berakhir dengan kemenangan.
"Kami menciptakan sedikit di depan, Porto pantas menang. Pertandingan Liga Champions UEFA ini membuat kami berkembang." kata Rafael Leao dikutip dari laman UEFA.