Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kabar Liverpool, Pakai Seragam Baru ke Old Trafford, Kopites Gerah Wasit Ini Pimpin Laga Lawan MU

laga Man United Vs Liverpool itu akan dipimpin oleh wasit Anthony Taylor, sosok yang membuat Kopites gerah dan risau

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Kabar Liverpool, Pakai Seragam Baru ke Old Trafford, Kopites Gerah Wasit Ini Pimpin Laga Lawan MU
sportbible
Penggemar Chelsea yang marah sekali lagi menghitung berapa banyak 'keputusan salah' yang dibuat Anthony Taylor setelah kartu merah Reece James vs Liverpool. 

TRIBUNNEWS.COM - Laga pekan kesembilan Liga Inggris Premier League akan berhias big match klasik antara seteru bebuyutan Manchester United Vs Liverpool.

Pertarungan Manchester United Vs Liverpool ini akan berlangsung di Stadion Old Trafford, Minggu (24/10/2021) pukul 22.30 WIB.

Pada pertandingan itu, Liverpool akan secara perdana memakai kit/jersey tandang  terbaru mereka.

This is Anfield melaporkan, hal yang istimewa pada jersey tandang itu adalah untuk pertama kalinya Liverpool kembali menggunakan jersey model ecru (berkerah dan berkancing) sejak 1997 silam.

Baca juga: Gol Tak Terlupakan Kulusevski, Juventus Bisa Tersandung dalam 1 Detik, Berkah Kepergian Ronaldo

Seragam tandang baru Liverpool. Jersey ini secara perdana akan dipergunakan saat Liverpool bertamu ke markas Manchester United di Old Trafford pada laga pekan ke-9 Premier League Liga Inggris, Minggu (24/10/2021).
Seragam tandang baru Liverpool. Jersey ini secara perdana akan dipergunakan saat Liverpool bertamu ke markas Manchester United di Old Trafford pada laga pekan ke-9 Premier League Liga Inggris, Minggu (24/10/2021). (thisisanfield.com)

Baca juga: Kabar Manchester United, Kata-kata Ajaib Solskjaer, Merih Demiral Si Target yang Bikin Susah

The Reds melakukan perjalanan ke Old Trafford akhir pekan ini untuk mencari kemenangan besar lainnya, setelah mengalahkan Atletico Madrid dengan skor 3-2 di Liga Champions pada pertengahan pekan ini.

Saat ini, Liverpool duduk di urutan kedua dalam klasemen Liga Inggris setelah menghancurkan Watford 5-0 pada laga terakhir mereka di ajang liga.

The Reds, satu-satunya tim yang belum merasakan kekalahan di liga musim ini, cuma selisih satu poin di belakang pemimpin klasemen Chelsea.

Berita Rekomendasi

Man United, sementara itu, berada di urutan keenam dan belum memenangkan satu pun dari tiga pertandingan liga terakhir mereka.

Baca juga: Berita Chelsea, Bek Incaran Bikin Gigit Jari, Gaji Mount Naik 2 Kali Lipat, Kebangkitan Ruben Loftus

Pada laga ini, publik Old Trafford kembali berharap pada tuah Cristiano Ronaldo yang tampak berjuang untuk beradaptasi dengan sistem yang dijalankan pelatih Ole Gunnar Solskjaer.

Hasil 'comeback' 3-2 atas Atalanta bsia jadi modal berharga bagi kepercayaan diri Man United.

Selain itu, MU juga akan memiliki keunggulan sebagai tuan rumah.

Namun mereka harus bersiap menghadapi tim dengan produktivitas super, mengingat The Reds telah mencetak tiga gol atau lebih di setiap pertandingan tandang sejauh musim ini.

Terlepas dari kesuksesan mereka di laga tandang, tim asuhan Jurgen Klopp bahkan belum mengenakan seragam tandang mereka musim ini, alih-alih mengenakan seragam kandang untuk 10 pertandingan dan seragam ketiga mereka sebanyak dua kali.

Baca juga: Hal Menarik Saat Atletico Takluk dari Liverpool, Simeone Ngibrit, Klopp Singgung Kemenangan Kotor

Fans Liverpool Cemaskan Wasit

Wasit Anthony Taylor memberikan kartu kuning untuk Marcos Rojo (Manchester United) dan Salomon Rondon (West Bromwich Albion)
Wasit Anthony Taylor memberikan kartu kuning untuk Marcos Rojo (Manchester United) dan Salomon Rondon (West Bromwich Albion) (irishmirror)

Baca juga: Pioli Siratkan AC Milan Kembali Dikerjai Wasit, Ibra Sebut Terburuk, Calabria: Jangan Cari Alasan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas