Live Streaming Indosiar, Persik Kediri vs Persija Jakarta di BRI Liga 1 2021, Pukul 20.45 WIB
Live Streaming Indosiar, Persik Kediri vs Persija Jakarta di BRI Liga 1 2021, Sabtu (30/10/2021) Pukul 20.45 WIB.
Penulis: Gigih
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Berikut adalah Live Streaming laga Persija Jakarta menghadapi Persik Kediri di lanjutan BRI Liga 1 2021.
Bermain di Stadion Manahan, Solo, laga Persik Kediri vs Persija Jakarta akan digelar pada hari Sabtu (30/10/2021) Pukul 20.45 WIB.
Pertandingan ini akan disiarkan langsung di Indosiar dan bisa diakses secara streaming melalui laman Vidio.com.
Link live streaming bisa diakses di akhir berita
Baca juga: Live Streaming TV Online Indosiar, Persib Bandung vs Persipura di BRI Liga 1 2021, Malam Ini
Baca juga: Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini: Persib Bandung Jaga Rekor Sempurna, Persija Cari Pelampiasan
Persik Kediri Kediri takluk dari Persela dan Persija Jakarta kalah dari Persebaya denga skor identik 1-0.
Hasil tersebut kian memanaskan persaingan di papan klasemen BRI Liga 1.
Kini, selisih poin Persija Jakarta (9) dengan Persik Kediri yang berada di batas zona merah (15) hanya 5 poin.
Jika tim Macan Putih, julukan Persik Kediri menang, maka mereka menyisakkan dua poin dengan tim papan tengah klasemen.
"Kita tahu Persija Jakarta tim kuat, tetapi kita akan berupaya semaksimal mungkin mudah-mudahan besok bisa ambil poin," ungkap karetaker pelatih Persik Kediri, Alfiat, dikutipl dari Tribun Jatim.
"Kita punya strategi sendiri bisa hentikan Persija Jakarta. Semua pemain Persija Jakarta bahaya dan saya minta anak-anak tanggung jawab. Jangan sampai mereka menyulitkan dan kita beruaya mematikan lini tengah mereka," jelas Alfiat.
Sementara itu, Persija Jakarta dalam sulut emosi yang memuncak setelah kekalahan dari Persebaya pada pekan 9 BRI Liga 1.
Hasil itu membuat catatan minor Macan Kemayoran atas tim Bajol Ijo kian panjang, tak pernah menang sejak 2018.
Oleh karena itu, ketika melawan Persik Kediri Kediri nanti, Novri Setiawan dan kolega akan berjuang dan bekerja lebih giat untuk bisa membawa pulang 3 poin, menurut sang pelatih, Angelo Alessio.
"Seperti diketahui semua pemain marah karena kalah di pertandingan sebelumnya dan saya sangat membenci kekalahan," ungkap mantan asisten pelatih Antonio Cionte itu.