Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Barito Putera Menang, Djanur Komentari Persaingan di Zona Degradasi, Puji Penampilan Cassio de Jesus

Pelatih Barito Putera, Dajajang Nurdjaman,mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya setelah laga melawan Persiraja

Penulis: Gigih
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Barito Putera Menang, Djanur Komentari Persaingan di Zona Degradasi, Puji Penampilan Cassio de Jesus
MEDIA OFFICER BARITO PUTERA
Pelatih Barito, Djadjang Nurdjaman, mengatakan sudah mengantongi kelebihan dari Persebaya (MEDIA OFFICER BARITO PUTERA) 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Barito Putera Djajang Nurdjaman (Djanur), mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya dalam kemenangan menghadapi Persiraja Banda Aceh di lanjutan BRI Liga 1 2021, Jumat (19/11/2021).

Djanur, sapaan akrabnya, menyebut kemenangan ini menggambarkan kerja keras timnya di laga ini.

Selain itu, Djanur juga mengomentari kembalinya Cassio de Jesus pasca cidera dan persiangan di zona degradasi.

Pemain Barito Putera, Bagas Kaffa berusaha melewati hadangan pemain Persiraja dalam lanjutan Liga BRI 1 2021-2022 yang berlangsung di Stadion Moch. Soebroto Magelang, Jawa Tengah, Jumat (19/11/21).  Barito Putera berhasil mengamankan poin penuh dalam laga melawan Persiraja Banda Aceh dengan scor akhir 4 -1. (Tribun Jateng/Hermawan Handaka)
Pemain Barito Putera, Bagas Kaffa berusaha melewati hadangan pemain Persiraja dalam lanjutan Liga BRI 1 2021-2022 yang berlangsung di Stadion Moch. Soebroto Magelang, Jawa Tengah, Jumat (19/11/21). Barito Putera berhasil mengamankan poin penuh dalam laga melawan Persiraja Banda Aceh dengan scor akhir 4 -1. (Tribun Jateng/Hermawan Handaka) (Tribun Jateng/Hermawan Handaka)

Baca juga: Hasil BRI Liga 1 2021: Barito Putera Tundukkan Persiraja 4-1, Laskar Antasari Geser Madura United

Baca juga: Persija Vs Persib: Meski Berteman, Yann Motta Tidak Akan Segan-segan Kepada Marc Klok

Pelatih Barito Putera, Djajang Nurdjaman, memuji penampilan para pemainnya yang disiplin.

Ia juga menyebut, kemenangan ini sangat membantu timnya untuk memperbaik posisi di klasemen sementara.

“Pada hari ini kami meraih tiga poin setelah sekian lama, saya apresiasi kepada para pemain mereka bermain memuaskan di pertandingan ini,” buka Djanur dalam press conference pasca pertandingan.

“Hasil ini mengangkat posisi kami di klasemen dan bisa mencetak lebih banyak gol, dan saya harap tren ini bisa bertahan di laga selanjutnya,” tambah mantan pelatih Persib Bandung ini.

BERITA REKOMENDASI

Lebih lanjut, Djanur meminta para pemainnya tidak lengah, pasalnya persaingan di zona degradasi cukup ketat saat ini.

“Persaingan zona merah cukup ketat, kami harus waspada dan kerja keras di pertandingan berikutnya, karena sedikit kami lengah, kami bisa tersalip oleh tim lainnya,” ujar Djanur.

Kembalinya Cassio de Jesus, juga membuat Djanur puas, mengingat sang pemain mengalami cidera yang cukup lama.

“Cassio bermain cukup baik dan saya puas, karena awalnya kami khawatir karena ia lama tidak turun, tetapi cassio langsung bermain baik,” tutup Djanur.

Barito Putera sukses menaklukkan tim juru kunci, Persiraja Banda Aceh di lanjutan BRI Liga 1 2021, Jumat (19/11/2021).


Bermain di Stadion Moh. Soebroto, Magelang, Barito Putera menang 4-1 dari Persiraja Banda Aceh.

Gol dari Barito Putera dicetak oleh Rafinha di menit ke-2, 90, Aleksandar Rakic di menit ke-7 dan Bagas Kaffa di menit ke-49.

Persiraja memperkecil kedudukan melalui Defri Rizky di menit ke-74.

Dengan hasil ini, Barito Putera naik ke peringkat ke-14 klasemen sementara.

Sedangkan Persiraja Banda Aceh tertahan di posisi juru kunci.

(Tribunnews.com/Gigih)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
10
4
5
1
13
6
7
17
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas