2 Rencana Manchester United Mencari Manajer, dari Pochettino hingga Erik ten Hag, Tugas Ed Woodward
dua rencana Manchester United untuk mencari pengganti Ole Gunnar Solskjaer, beban berat untuk tiga jajaran direksi
Penulis: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Manchester United memang telah resmi memecat Ole Gunnar Solskjaer dari jabatannya sebagai pelatih, langkah yang tepat pasca kekalahan dari Watford pekan lalu.
Bagi jajaran direksi klub, mereka sudah tidak percaya lagi dengan apa yang direncanakan Solskjaer, beberapa pemain juga sudah tidak bisa mengerti strategi yang dibangun oleh pria asal Norwegia ini.
Tetapi, masalah untuk Manchester United belum selesai, Solskjaer memang telah pergi, tetapi musim masih berlangsung dengan Setan Merah masih berlaga di tiga kompetisi.
Dan tentu saja, ini tugas yang berat untuk jajaran direksi.
Baca juga: Lionel Messi Percaya Barcelona di Tangan Xavi Bisa Berkembang, Suasana Latihan Jadi Menyenangkan
Baca juga: Prediksi Line-up Villarreal vs Manchester United di Liga Champions, Panggung van de Beek & Ronaldo
Michael Carrick kini menjadi caretaker sementara untuk Manchester United sembari menacari Manajer baru, yang kemungkinan akan berlangsung dalam beberapa tahap.
Dikutip dari The Athletic dan Manchester Evening News, Manchester United membangun tim kecil untuk mencari Manajer baru, di mana tim ini berisi tiga orang.
Ketiganya adalah Ed Woodward, John Murtough dan Matt Judge.
Tugas berat menanti ketiganya, karena pihak klub mencari Manajer untuk jangka panjang, namun sulit mencari sosok Manajer di tengah musim yang berjalan.
Maka, ada dua rencana yang dijalankan oleh ketiganya untuk saat ini.
Rencana pertama adalah mencari Manajer interim untuk menangani Manchester United setidaknya hingga akhir musim.
Ini wajar mengingat bagaimanapun, Manchester United membutuhkan untuk minimal, lolos ke Liga Champions musim depan.
Rencana kedua, adalah mencari Manajer di akhir musim untuk membangun rencana jangka panjang klub.
Sederet nama sudah disiapkan untuk memenuhi rencana pertama.
Ralf Rangnick, Laurent Blanc, Lucian Favre, Ernesto Valverde dan Rudi Garcia, menjadi kandidat sebagai Manajer interim, untuk setidaknya menangani Manchester United hingga akhir musim.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.