Sederet Fakta Rekrutan Anyar Persija Jakarta, Pernah Jadi Anak Gawang, Jebolan Piala AFC U-19
Pemain anyar Persija posisi gelandang bertahan ini pernah diproyeksikan membela timnas Indonesia di Piala AFF 2016, saat masih berusia 20 tahun.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Gelandang Bertahan Modern
Ichsan sempat disebut-sebut sebagai gambaran gelandang bertahan modern. Pasalnya, tak hanya tangguh dalam meredam serangan lawan, tapi juga piawai dalam membangun serangan.
Jadi Anak Gawang di Gelora Sriwijaya
Sebelum menjadi pemain profesional seperti saat ini, Ichsan pernah merasakan “karier” sebagai anak gawang saat Sriwijaya FC bermain di Stadion Gelora Sriwijaya.
Dari anak gawang, kemudian Ichsan tembus Sriwijaya U-21, Sriwijaya senior, hingga sempat berseragam timnas.
Idolakan Tony Sucipto
Beruntung bagi Ichsan bisa bergabung dengan Persija. Selain karena nama besar Persija, ia pun bisa berada satu tim dengan idolanya, Tony Sucipto.
Menurutnya, Cak Ton biasa Tony disapa, memiliki kedewasaan dalam bermain. “Kepemimpinannya, ketenanganya, dewasa, dan punya pengalaman banyak. Itu yang membuat Ichsan mengidolakan dia saat ini di Persija,” ucapnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.