Beto Goncalves Dan Kawan-kawan Bakal Diantisipasi Pemain Dewa United Kata Kas Hartadi
Kas Hartadi memberikan tanggapan menarik menjelang tim asuhannya berhadapan dengan Persis Solo di babak semifinal Liga 2 musim 2021.
Editor: Toni Bramantoro
Laporan wartawan tribunnews.com, Lusius Genik
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelatih Martapura Dewa United, Kas Hartadi memberikan tanggapan menarik menjelang tim asuhannya berhadapan dengan Persis Solo di babak semifinal Liga 2 musim 2021.
Dewa United bakal berhadapan melawan Persis Solo di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (27/12/2021) pekan depan.
Pelatih kelahiran Surakarta, 6 Desember 1970, ini, memastikan dirinya bakal bertindak profesional meskipun berhadapan dengan klub sepak bola asal kota kelahirannya.
Dia bahkan bertekad membawa Dewa United menang atas Persis Solo.
"Meskipun saya orang Solo, saya sekarang cari makan di Dewa United, saya pastinya akan memenangkan Dewa United," tegas Kas Hartadi.
Kas Hartadi menyebut Persis Solo adalah klub kuat, karena dihuni banyak pemain Liga 1.
"Yang pasti persis Solo memang tim yang sangat kuat yang pasti dihuni pemain-pemain Liga 1 yang top semua. Ada Beto Goncalves, ada Sandi Sute, hampir semuanya liga 1," ujar dia.
Namun demikian, Kas Hartadi memastikan bakal mengantisipasi setiap serangan-serangan Beto Goncalves dan kolega.
Dia meyakini pertandingan antara Dewa United Vs Persis Solo bakal berlangsung seru.
"Yang pasti kita akan mengantisipasi serangan-serangan Persis Solo dan kita juga mengandalkan serangan-serangan dari Dewa United. Pertandingan pasti bakal berlangsung seru," kata dia.