Efek Domino Kegagalan Sriwijaya FC & PSMS Medan, Beban Persiraja Selamatkan Wajah Sumatera
Kegagalan Sriwijaya FC dan PSMS Medan melangkah ke semifinal memastikan tidak ada wakil Sumatera yang akan promosi ke Liga 1 musim depan.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Sriwijaya FC dan PSMS Medan dipastikan gagal promosi ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia pada musim depan.
Hal ini dikarenakan baik Sriwijaya FC dan PSMS Medan sama-sama gagal lolos dari babak 8 besar Liga 2 2021.
Sriwijaya FC gagal lolos lantaran kalah bersaing dengan RANS Cilegon dan Persis Solo dalam perebutan tiket semifinal di Grup X.
Sementara itu, nasib apes dialami PSMS Medan yang menjadi juru kunci Grup Y pada babak delapan besar musim ini.
Baca juga: Catatan Menarik Liga 2 2021: Roda Nasib Persis & PSIM, Potensi Terulangnya Derbi Mataram di Final
Baca juga: Hasil BRI Liga 1 2021: Tahan Imbang PSM Makassar 0-0, Poin Perdana Persiraja Dalam 5 Laga
Kegagalan Sriwijaya FC dan PSMS Medan berdampak pada tidak adanya wakil Sumatera yang akan promosi ke Liga 1 musim depan.
Situasi itu semakin rumit lantaran ancaman tidak adanya wakil Sumatera yang akan berlaga di kompetisi Liga 1 musim depan.
Hal itu dikarenakan satu-satunya wakil Sumatera yang saat ini berkompetisi di Liga 1 musim ini masih terpuruk di dasar klasemen.
Ialah Persiraja Banda Aceh yang masih menghuni peringkat terakhir di tangga klasemen Liga 1 musim ini.
Baca juga: Mengenal Trio Cakeb Pelayan Baru Marko Simic, Taji Persija Jakarta Makin Trengginas
Tim asal Aceh itu terpelosok ke jurang degradasi lantaran performa buruknya dalam mengarungi musim ini.
Meskipun memiliki penyerang berbahaya dalam diri Paulo Henrique, hal itu tidak cukup untuk melambungkan performa Persiraja.
Persiraja tercatat hanya mampu meraih satu kemenangan saja dari 17 laga yang telah dilakoni.
Satu-satunya kemenangan yang diraih Persiraja didapatkan saat mengalahkan PSS Sleman dengan skor 3-2 tepatnya pada matchday kedua.
Artinya itu kemenangan terakhir yang diraih Persiraja setelah melakoni 15 laga pada pekan berikutnya sampai pertengahan musim ini.
Baca juga: Persija Jakarta Butuh Seorang Ichsan Kurniawan Di Lini Tengah Kata Bambang Pamungkas
Torehan satu kemenangan, tiga hasil imbang dan 13 kekalahan seakan menjadi rapor merah bagi Persiraja dalam mengarungi musim ini.