Final Indonesia Vs Thailand, Sebaran Distribusi Gol Garuda, 10 Pemain Bisa Bobol Gawang Gajah Perang
Dengan kata lain, tak melulu tugas dan kewajiban penyerang, 10 pemain Timnas Indonesia berpeluang mencetak gol ke tim gajah Perang, Thailand
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Mantan striker Timnas Malaysia, Safee Sali dalam sebuah talk show menganalisis, tiga pemain Indonesia akan langsung mengerubungi satu pemain Malaysia yang memegang bola saat kedua tim bertemu di laga penyisihan Grup B Piala AFF 2020 beberapa waktu lalu.
Baca juga: 4 Modal Timnas Indonesia Jadi Juara Piala AFF 2020, Pelatih Thailand Benci 2 Hal dari Skuad Garuda
Tarapan pola bermain ini juga yang berdampak pada sebaran pencetak gol di Timnas Indonesia.
Sebagai tim yang paling produktif di Piala AFF 2020 sejauh ini dengan 18 gol, skuad Garuda memiliki 10 orang dalam daftar pencetak gol.
Ditinjau dari posisi masing-masing pencetak gol di Timnas Indonesia, merata, mulai dari bek sampai striker.
Pun, gelandang serang paling dominan dalam sebaran distribusi pencetak gol di Timnas Indonesia.
Baca juga: Final Indonesia Vs Thailand, Pengusaha Tajir Siapkan Rp 1 M Jika Skuad Garuda Juara Piala AFF 2020
Berikut daftar 10 pemain Timnas Indonesia yang sudah mencetak gol
4 Gol - Irfan Jaya
2 Gol - Evan Dimas, Ezra Walian, Pratama Arhan, Rachmat Irianto, Witan Sulaeman
1 Gol - Asnawi Mangkualam, Elkan Baggott, Ramai Rumakiek, Egy Maulana Vikri
Dampak lain dari filosofi yang diterapkan Shin Tae-yong, terlepas dari sejumlah pemain yang menjadi kerangka tim, adalah siapapun bisa menjadi supersub.
Baca juga: Tren 11 Tahun Silam Terulang di Bawah Shin Tae-yong, Timnas Indonesia Punya Supersub, Bisa Vietnam
Menghadapi Thailand, hal ini bisa menjadi keuntungan bagi Timnas Indonesia lantaran taktik Garuda susah dibaca lawan.
Dengan filosofinya, Shin Tae-yong secara bebas mengganti susunan formasi tim di starting XI.
Pada laga melawan Vietnam misalnya, Shin Tae-yong malah memainkan Ramai Rumakiek sebagai starter dan baru memainkan Irfan Jaya di babak kedua.
Pada laga leg pertama melawan Thailand, kabarnya Egy Maulana Vikri lah akan ditugaskan menjajal pertahanan lawan di sisi sayap.