Man United vs Burnley : Cavani Diprediksi Jadi Starter, Dinilai Memberikan Energi Positif untuk MU
Edinson Cavani hanya dua kali bermain jadi starter di Manchester United musim ini. Serangkaian cedera dan persaingan ketat, dia sempat terlupakan.
Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
Direct Points
- Cavani diprediksi bakal jadi starter
- Dinilai memberikan energi positif untuk United
- Burnley kini jadi tim spesialis seri
TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER- Edinson Cavani hanya dua kali bermain jadi starter di Manchester United musim ini. Serangkaian cedera, dan ketatnya persaingan membuat striker Uruguay berusia 34 tahun ini seperti sempat terlupakan.
Di era pelatih sementara, Ralph Rangnick, Cavani bahkan belum pernah mendapat kesempatan merumput.
Dia baru merasakan bermain lagi saat masuk menggantikan Mason Greenwood di awal babak kedua ketika United imbang 1-1 kontra Newcastle di St James Park (28/12).
Cavani langsung jadi pembeda. Dia membuat serangan United lebih hidup, dan bervariasi. Adalah Cavani yang juga mencetak gol penyama di menit ke-71.
Dia pun membuat sejumlah peluang lain yang sayangnya tak menghasilkan gol.
Menurut mantan bek Manchester United, Gary Neville, Cavani menyapu bersih aura negatif yang diperlihatkan United di babak pertama. Disebutnya, itu merupakan penampilan terburuk United selama ini.
"Cavani menyapu aura negatif tersebut. Saya pikir Cavani tak tenggelam dengan kehadiran Cristiano Ronaldo, dan Bruno Fernandes. Saya pikir dia justru berdiri tegak untuk membantu mereka berkembang. Dia juga membatu para pemain muda lain di lapangan. Dia harus berada di lapangan," ujar Neville yang kini jadi pundit di Sky Sports ini.
Pelatih Rangnick sendiri bersyukur mengambil keputusan tepat memasukkan Cavani. “Edinson adalah striker papan atas yang sudah absen lama akibat cedera. Tetapi, saya senang dia bisa bergabung dan memasukkannya pada paruh kedua,” kata Rangnick dikutip BBC.
Bagaimana pun, musim ini memang membuat Cavani frustrasi. Rangkaian cedera otot, dan tendon membuatnya menepi selama 10 pekan untuk terapi. Sisanya, karena dinilai belum fit, dia tak masuk skuat.
Selebihnya, dia hanya bermain enam kali: dua jadi starter, dan empat kali jadiu pemain pengganti dengan durasi total 258 menit. Karena itulah Cavani ingin hengkang musim depan.
Namun, sekalipun waktu bermainnya terbatas, setiap kali bermain Cavani selalu tampil dengan energi penuh.
Selalu menginspirasi para pemain lain. Tak heran karenanya, chant "King of Uruguay" selalu dinyanyikan para fan United untuknya. Chant itu juga yang bergema di St James Park di laga terakhir.
Cavani diprediksi bakal jadi starter saat Manchester United menjamu Burnley dalam pekan ke-20 Liga Primer di Stadion Old Trafford, Jumat (31/12) dini hari nanti.