Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Raffi Ahmad Pastikan Rans Cilegon FC Akan Diperkuat Pemain Legend Dunia Saat Bermain di Liga 1

Klub sepak bola milik Raffi Ahmad, Rans Cilegon FC berhasil mendapat tiket promosi ke Liga 1 usai mengalahkan PSIM Yogyakarta di laga semi final Liga2

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Raffi Ahmad Pastikan Rans Cilegon FC Akan Diperkuat Pemain Legend Dunia Saat Bermain di Liga 1
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Presenter kondang Raffi Ahmad akan membangun kebun binatang bernama Rans Carnaval City Zoo. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Klub sepak bola milik Raffi Ahmad, Rans Cilegon FC berhasil mendapat tiket promosi ke Liga 1 usai mengalahkan PSIM Yogyakarta di laga semi final Liga 2.

Menatap Liga 1 2022 nantinya, Raffi Ahmad mengaku sudah memiliki sejumlah persiapan untuk Rans Cilegon FC termasuk penambahan pemain baru.

Baca juga: Setelah Rans Cilegon FC, Kini Raffi Ahmad Fokus Membangun Klub Basket

Baca juga: Rans Cilegon Tembus Liga 1, Raffi Ahmad Bersyukur, Bakal Beri Bonus ke Pemain

Tak tanggung-tanggung, Raffi Ahmad membenarkan bahwa dirinya sedang dalam tahap negosiasi dengan satu di antara pemain legenda sepak bola dunia.

"Akam ada satu pemain legend yang masih tahap komunikasi," kata Raffi Ahmad di Kawasan Senayan, Jakarta, Senin (3/1/2022).

Pesepak bola Rans Cilegon FC berebut bola dengan pesepak bola PSIM Yogyakarta dalam babak Semifinal Liga 2 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Senin (27/12/2021). Rans Cilegon FC melaju ke babak final Liga 2 setelah mengalahkan PSIM Yogyakarta dengan skor 3-0. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pesepak bola Rans Cilegon FC berebut bola dengan pesepak bola PSIM Yogyakarta dalam babak Semifinal Liga 2 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Senin (27/12/2021). Rans Cilegon FC melaju ke babak final Liga 2 setelah mengalahkan PSIM Yogyakarta dengan skor 3-0. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Suksesnya Rans Cilegon FC di Liga 2, Raffi Ahmad juga berencana mengadakan syukuran.

Syukuran ini sekaligus acara launching jersey dan logo baru yang akan dipakai di Liga 1 nantinya.

Berita Rekomendasi

"InshaAllah nantinya juga ada selametan karena kita lolos Liga 1 dan launching jersey dan logo baru," pungkasnya.

Kabar tentang Raffi Ahmad akan mendatangkan pemain populer dunia berhembus begitu kencang di sosial media.

Bahkan, warganet banyak yang menebak-nebak, siapa sosok pemain legenda sepak bola dunia yang akan bermain di Liga 1 Indonesia.

Tak tanggung-tanggung, netizen banyak juga yang menebak kalau pemain populer yang akan bermain di Liga 1 nantinya adalah Lionel Messi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas