Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Live Streaming RCTI, Man United vs Aston Villa, Piala FA, Rangnick Siapkan 21 Pemain, Tanpa Ronaldo

Keseruan duel antara Manchester United vs Aston Villa dapat disaksikan secara Live RCTI dan streaming RCTI+ dengan gratis.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Live Streaming RCTI, Man United vs Aston Villa, Piala FA, Rangnick Siapkan 21 Pemain, Tanpa Ronaldo
Oli SCARFF / AFP
Striker Manchester United Portugal Cristiano Ronaldo bereaksi setelah kehilangan peluang selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Burnley di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 30 Desember 2021. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut live streaming RCTI yang menyiarkan Manchester United vs Aston Villa dalam lanjutan pertandingan babak ketiga Piala FA, Selasa (11/1/2022) dini hari WIB.

Laga yang mempertemukan Manchester United vs Aston Villa berlangsung di Old Trafford, mulai pukul 02.55 WIB.

Keseruan duel antara Manchester United vs Aston Villa dapat disaksikan secara Live RCTI dan streaming RCTI+ dengan gratis.

Baca juga: Hasil Liverpool vs Shrewsbury, Piala FA, Kaide Gordon Ukir Sejarah, The Reds Menang Telak 4-1

Baca juga: Mikel Arteta Frustasi, Arsenal Disingkirkan Tim Kasta Bawah di Piala FA Meski Turunkan Skuad Terbaik

RCTI bakal menyiarkan pertandingan Manchester United vs Aston Villa dalam lanjutan babak ketiga Piala FA di Old Trafford, Selasa (11/1/2022) pukul 02.55 WIB.
RCTI bakal menyiarkan pertandingan Manchester United vs Aston Villa dalam lanjutan babak ketiga Piala FA di Old Trafford, Selasa (11/1/2022) pukul 02.55 WIB. (Instagram @RCTIsports)

Link Live Streaming Manchester United vs Aston Villa

Akses di Sini <<<<

Akses di Sini <<<<

Menurut pantauan Manchester Evening News (MEN), pelatih interim Manchester United Ralf Rangnick menyiapkan 21 pemain guna menghadapi Aston Villa.

Berita Rekomendasi

Dalam 21 pemain itu termasuk nama Victor Lindelof yang sebelumnya absen 3 laga akibat terpapar Covid-19.

Namun kapten klub Harry Maguire masih diragukan setelah tidak terlihat keberadaannya di tempat hotel para pemain yang berkumpul.

Selain Maguire, masih ada Jadon Sancho, Cristiano Ronaldo, Dean Henderson, Anthony Martial dan Phil Jones yang juga tidak ada batang hidungnya.

Pertandingan melawan Aston Villa dapat dijadikan sebagai ajang kebangkitan bagi pasukan Ralf Rangnick menyusul kekalahan dari Wolves di Liga Premier seminggu yang lalu.

Juru taktik asal Jerman itu bakal memilih skuat yang terbaik untuk memberikan kemenangan agar dapat lolos ke babak empat Piala FA.

"Bagi saya, ini adalah kompetisi yang sangat penting. Kami pasti akan mencoba bermain dengan tim terbaik kami di pertandingan itu." kata Ralf Rangnick dikutip dari laman MEN.

"Kami menganggap pertandingan ini seserius mungkin dan mudah-mudahan mendapatkan satu putaran lebih jauh ke depan, tetapi untuk melakukan itu kami harus sukses melawan Aston Villa." lanjutnya.

“Kami tahu ini tidak akan menjadi pertandingan yang mudah karena, terutama sejak mereka berganti manajer, mereka bermain dengan baik." ungkap Rangnick.

"Mereka memenangkan empat pertandingan dan kalah dalam empat pertandingan, tiga di antaranya melawan tim papan atas. Perlu performa terbaik dari kami untuk menjadi yang terbaik." tegas pria berusia 63 tahun tersebut.

Pelatih kepala Manchester United German Interim Ralf Rangnick meninggalkan lapangan permainan setelah pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Crystal Palace di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 5 Desember 2021. (Photo by Paul ELLIS / AFP) / RESTRICTED TO EDITORIAL USE.
Pelatih kepala Manchester United German Interim Ralf Rangnick meninggalkan lapangan permainan setelah pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Crystal Palace di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 5 Desember 2021. (Photo by Paul ELLIS / AFP) / RESTRICTED TO EDITORIAL USE. (AFP/PAUL ELLIS)

Apabila skuat Setan Merah mampu melewati hadangan Aston Villa maka lawan berikutnya pada babak keempat Piala FA adalah Middlesbrough.

Berikut 21 pemain Manchester United yang dipersiapkan menghadapi Aston Villa:

Penjaga gawang: De Gea, Grant, Heaton

Pemain belakang: Lindelof, Varane, Dalot, Shaw, Telles, Wan-Bissaka

Pemain tengah: Fred, Fernandes, Lingard, Mata, Matic, McTominay, Van de Beek

Pemain depan: Amad, Cavani, Elanga, Greenwood, Rashford.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas