Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liverpool vs Brentford di Liga Inggris, Menang Telak 3-0, The Reds Jaga Jarak dengan Man.City

Hasil akhir Liverpool vs Brentford di Liga Inggris, tuan rumah menang 3-0, Minggu (16/1/2022)

Penulis: Gigih
zoom-in Hasil Liverpool vs Brentford di Liga Inggris, Menang Telak 3-0, The Reds Jaga Jarak dengan Man.City
Paul ELLIS / AFP
Gelandang Liverpool asal Brasil Fabinho dikerumuni oleh rekan setimnya setelah mencetak gol pembuka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Brentford di Anfield di Liverpool, barat laut Inggris pada 16 Januari 2022. Paul ELLIS / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Liverpool berhasil menjaga jarak dengan pimpinan klasemen Manchester City setelah menumbangkan Brentford dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (16/1/2022).

Bermain di Anfield Stadium, Liverpool menang telak 3-0 dari tim tamu Brentford.

Gol dari Liverpool dicetak oleh Fabinho di menit ke-44, Oxlade-Chamberlain di menit ke-68 dan Takumi Minamino di menit ke-76.

Dengan hasil ini, Liverpool berhasil menjaga jarak 10 poin dengan Manchester City di puncak klasemen.

Sedangkan Brentford tertahan di papan tengah klasemen.

Gelandang Liverpool asal Brasil Fabinho (kiri) berusaha menyundul bola ke gawang gelandang Denmark Brentford Christian Norgaard selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Brentford di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut pada 16 Januari 2022.
Paul ELLIS / AFP
Gelandang Liverpool asal Brasil Fabinho (kiri) berusaha menyundul bola ke gawang gelandang Denmark Brentford Christian Norgaard selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Brentford di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut pada 16 Januari 2022. Paul ELLIS / AFP (Paul ELLIS / AFP)

Baca juga: Alex Telles, Pemain Man United Paling Melejit di Era Rangnick, Geser Shaw, Bantu Bruno & Ronaldo

Baca juga: Chelsea Makin Jauh dari Gelar Juara Liga Inggris, Tuchel Salahkan Lukaku

Liverpool yang bertindak sebagai tuan rumah di pertandingan ini, membutuhkan tiga angka guna menjaga jarak dengan pimpinan klasemen, Manchester City.

The Reds harus turun tanpa Mohamed Salah dan Sadio Mane, menurunkan Oxlade-Chamberlain dan Diogo Jota untuk menemani Firmino di lini serang.

Berita Rekomendasi

Sebaliknya, Brentford praktis turun dengan pemain terbaik, kecuali Alvaro Fernandez yang turun menggantikan David Raya di bawah mistar gawang.

Liverpool bermain menekan sejak awal dan berusaha untuk mencetak gol cepat pada pertandingan ini.

Pergerakan Alexander-Arnold dan Andy Robertson dari kedua sisi sayap berulang kali mengancam gawang dari tim tamu.

Peluang pertama datang dari sepakan Firmino, namun masih bisa diamankan Alvaro Fernandez.

Tidak lama berselang Diogo Jota ganti mengancam melalui sundulan yang masih melambung di atas mistar gawang.

Brentford, praktis tidak banyak menciptakan peluang, karena lini tengah yang diisi Norgaard dan Baptiste terisolasi oleh pemain Liverpool.

Fabinho menjadi pemain yang sangat bekerja keras untuk Liverpool, pemain asal Brasil ini menjadi koordinator dari setiap serangan The Reds di babak pertama.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas