Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tugas Sudirman di Persija Jakarta: Bikin Konate-Simic Klop & Bursa Juara BRI Liga 1 Memanas

Dua tugas penting menanti Sudirman bersama Persija Jakarta, termasuk membuat panas persaingan gelar juara BRI Liga 1 2021.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Tugas Sudirman di Persija Jakarta: Bikin Konate-Simic Klop & Bursa Juara BRI Liga 1 Memanas
TRIBUNNEWS.COM/Muhammadnursina
Pesepak bola Persija Jakarta, Marko Simic (depan kiri) hendak bersalaman dengan rekannya, Makan Konate (kanan) saat melawan Persela Lamongan pada pekan 20 BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (15/1/2022) malam. Pertandingan tersebut berakhir imbang 1-1 dari gol Malik Risaldi (59') untuk Persela Lamongan, dan Marco Motta (81') untuk Persija Jakarta. Tribunnews/Muhammad Nursina 

Persija banyak mengeluarkan dana guna memperbaiki kedalaman skuatnya.

Termasuk mendatangkan amunisi baru untuk paruh kedua BRI Liga 1.

Di antaranya yang paling mengejutkan ialah kedatangan Makan Konate.

Konate diharapkan menjadi roh permainan Persija.

Namun pada kenyataannya, dari dua pertandingan Persija, Konate bak menjadi kutukan.

Macan Kemayoran belum menuai kemenangan sejak Makan Konate tampil sebagai starter.

Persija menelan kekalahan dari Persipura (2-1) dan ditahan imbang Persela (1-1).

Berita Rekomendasi

Konate sejak awal diharapkan mampu menjadi pelayan bagi Marko Simic.

Meski eks pemain Persib Bandung itu sudah mengemas satu gol, namun chemistrynya dengan Simic belum lah padu.

Sudirman diharapkan bisa menciptakan kombinasi yang padu di antara keduanya.

2. Panaskan Bursa Juara BRI Liga 1

Sejauh ini, papan atas klasemen BRI Liga 1 2021 makin memanas.

Ada lima tim elite yang berpacu untuk menjadi kampiun pada akhir musim.

Adalah Bhayangkara FC (43), Arema FC (41), Persib Bandung (40), Persebaya Surabaya (39), dan Bali United (38).

Sudirman dibebankan tugas untuk "nimbrung" dalam pacuan gelar juara.

Saat ini klub kesayangan The Jakmania itu berada di urutan kedelapan.

Macan Kemayoran mengemas 29 poin, alias tertinggal 14 angka dari Bhayangkara FC.

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
16
11
5
0
29
11
18
38
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
5
Bali United
16
8
3
5
24
15
9
27
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas