Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Dominasi Bayern Munchen Bikin Liga Jerman Membosankan, Nagelsmann Pasang Badan

Pelatih Bayern Munchen, Julian Nagelsmann membantah jika kompetisi Liga Jerman atau Bundesliga dianggap membosankan

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Dominasi Bayern Munchen Bikin Liga Jerman Membosankan, Nagelsmann Pasang Badan
Christof STACHE / AFP
Pelatih kepala Bayern Munich Jerman Julian Nagelsmann menghadiri sesi pelatihan di Munich, Jerman selatan pada 7 Desember 2021, menjelang pertandingan sepak bola Grup E Liga Champions UEFA FC Bayern Munich vs FC Barcelona. Pelatih Bayern Munchen, Julian Nagelsmann membantah jika kompetisi Liga Jerman atau Bundesliga dianggap membosankan. 

Itu menyebabkan berkurangnya level persaingan antara Bayern dengan klub-klub lainnya.

Julian Nagelsmann lama-lama risih juga dengan anggapan Liga Jerman terlalu membosankan.

Ia lantas memberikan pembelaan terkait apa yang terjadi di tanah Bavaria ini.

Menurutnya, kompetisi Bundesliga sangat jauh dari kata membosankan.

Persaingan dengan Borussia Dortmund musim ini menjadi bukti yang disuguhkan Nagelsmann.

Eks pelatih RB Leipzig ini mewanti-wanti anak asuhnya agar tak tergelincir di laga-laga selanjutnya.

Sebab, Dortmund sewaktu-waktu siap melengserkan singgasana FC Hollywood, julukan Munchen lainnya.

Berita Rekomendasi

"Ini bukan periode yang tenang untuk kami. Saya rasa kami tidak pernah memiliki periode seperti itu di sini (Liga Jerman)," ungkap Nagelsmann dikutip dari CGTN.

"Kami memiliki keunggulan sembilan angka sebelum natal, lalu kami kalah dan Dortmund menang. Mereka (Dortmund) menang lagi setelah itu."

"Selisihnya bahkan bisa menjadi tiga angka jika kami tidak menang pekan lalu."

"Mungkin orang-orang berpikir jika keunggulan sembilan poin bisa membuat Anda tenang. Namun, Anda harus selalu tampil apik di kompetisi ini," sambungnya.

Kepala sekolah Leipzig Jerman Julian Nagelsmann merayakan pertandingan sepak bola Grup H Liga Champions UEFA RB Leipzig v Manchester United di Leipzig, Jerman timur, pada 8 Desember 2020.
Aneh ANDERSEN / AFP / POOL
Pelatih RBLeipzig asal Jerman Julian Nagelsmann merayakan pertandingan sepak bola Grup H Liga Champions UEFA RB Leipzig v Manchester United di Leipzig, Jerman timur, pada 8 Desember 2020. Aneh ANDERSEN / AFP / POOL (Aneh ANDERSEN / AFP / POOL)

Nagelsmann lantas melanjutkan penjelasannya.


"Dortmund juga memiliki musim yang luar biasa," ujar Nagelsmann.

"Itu sebabnya mengapa kami harus selalu tampil bagus."

"Ini tidak pernah menjadi liga yang membosankan," lanjutnya.

Di pekan ke-20 ini, Bayern Munchen akan berhadapan dengan Hertha Berlin.

Sedangkan Borussia Dortmund akan berlaga melawan Hoffenheim.

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas