Madura United Ingin Menang Lawan PSIS, Lefundes Punya Bekal dari 4 Laga Tim Liga 1
Laga Madura United vs PSIS Semarang akan berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali pada Jumat (28/1/2022) pada pukul 18.15 WIB.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Tribunnews/Muhammad Nursina
Ekspresi bek Madura United, Andik Rendika Rama (kedua kanan) usai rekannya, Slamet Nurcahyo (kanan) mencetak gol kedua bagi timnya ke gawang Borneo FC pada laga pekan ketujuh belas BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Selasa (14/12/2021) malam. Pertandingan tersebut berakhir imbang 2-2 (2-1) berkat gol yang dicetak oleh Kadek Raditya Maheswara (6') dan Slamet Nurcahyo (19') dari Madura United serta Terens Owang Priska Puhiri (21') dan Fransisco Torres (82') dari Borneo FC. Tribunnews/Muhammad Nursina
Oleh karena itu, dengan adanya FIFA Matchday yang menyebabkan Liga 1 jeda satu pekan membuat Fabio memiliki waktu untuk membenahi Madura United agar lebih baik.
Ia berharap apa yang sudah dilakukan di sesi latihan tim bisa berjalan di lapangan saat melawan PSIS Semarang.
"Jadi pada persiapan ini kita fokus memperbaiki apa yang sudah kita lakukan, agar lebih baik di pertandingan berikutnya (lawan PSIS), dan itu yang kita inginkan (menang) untuk besok," beber Fabio.
"Saya berharap apa yang sudah kita rencanakan dapat kita terapkan di lapangan," pungkasnya.
Laga Madura United vs PSIS Semarang akan berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali pada Jumat (28/1/2022) pada pukul 18.15 WIB.
(Tribunnews.com/Sina)
Berita Rekomendasi