Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Mola TV Stop Tayangkan Liga Inggris Mulai Musim Depan

Mola TV mengumumkan tidak akan menayangkan siaran Liga Inggris di musim depan.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Mola TV Stop Tayangkan Liga Inggris Mulai Musim Depan
MolaTV/PremierLeague
Mola TV mengumumkan tidak akan menayangkan siaran Liga Inggris di musim depan. 

TRIBUNNEWS.COM - Mola TV mengumumkan tidak akan menayangkan siaran Liga Inggris di musim depan.

Pernyataan itu disampaikan secara resmi oleh Mola TV dalam sebuah surat yang diunggah di Instagram @mola.sport, Minggu (30/1/2022).

"Bagi pelanggan yang membeli paket jangka panjang Premier League (Liga Inggris), kami menginformasikan bahwa kami tidak memperpanjang penayangan Liga Inggris di musim depan," ungkap Mola TV.

Dalam surat tersebut, pihak Mola mulanya menyampaikan sistem berlangganan akan kembali diaktifkan pada 8 Februari 2022.

Hal ini sekaligus akan mengakhiri masa tayangan gratis di Mola TV yang sebelumnya dilakukan sejak 7 November karena adanya perbaikan sistem.

Baca juga: Transformasi Siaran TV Digital Naikkan Kebutuhan atas Konten

Baca juga: Kominfo Klaim Siaran TV Digital Anti Semut dan Sinyal Stabil

Untuk diketahui, penggratisan tayangan Mola TV itu dilakukan sejak 7 November 2021 setelah adanya gangguan dalam penayangan laga Manchester United vs Manchester City di Liga Inggris.

Namun, kini perbaikan sistem tersebut sudah selesai dilakukan, sehingga paket berlangganan akan kembali dilanjutkan per 8 Februari 2022 mendatang.

Berita Rekomendasi

Pelanggan nantinya akan memiliki masa sisa paket yang sama dengan saat paket langganan dibekukan masa langganannya.

Dengan demikian, jika paket masih tersisa 5 bulan saat layanan mengalami perbaikan sistem (2 November 2021) maka saat paket langganan kembali diaktifkan, masa berakhir paket menjadi Juli 2022.

Terkait dengan penayangan Liga Inggris yang tidak diperpanjang musim depan, pelanggan yang masih memiliki paket aktif setelah bulan Mei 2022, disediakan kesempatan untuk mengajukan refund atau pengembalian baiaya langganan.

"Bagi pelanggan yang membeli paket jangka panjang Premier League (Liga Inggris), kami menginformasikan bahwa kami tidak memperpanjang penayangan Liga Inggris di musim depan."

"Bagi Anda yang masih memiliki "paket aktif setelah bulan Mei 2022, kami menyediakan kesempatan untuk mengajukan pengembalian biaya langganan (refund) biaya paket langganan yang tersisa, yang akan dihitung secara pro-rata," terang Mola Tv.

Baca juga: Startup dari Indonesia Dapat Lisensi Penayangan Piala Dunia 2022 dan Piala Dunia U-20

Baca juga: Kominfo Ungkap Alasan Mengapa Masyarakat Harus Pindahkan TV Analog ke TV Digital

Untuk pengajuan refund, dapat dilakukan dengan mengirimkan data berlangganan yang sesuai data registrasi langganan Mola.

Data tersebut dikirim ke Customer Support MOLA di alamat email: support@mola.tv.

Batas akhir pengiriman data dan informasi sebagai syarat pengajuan refund selambat-lambatnya pada tanggal 28 Februari 2022.

"Proses pengembalian dana akan dilakukan paling lambat sampai dengan 31 Maret 2022 dan akses berlangganan Anda akan berakhir 31 Mei 2022," jelas Mola.

(Tribunnews.com/Tio)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Arsenal
19
11
6
2
38
17
21
39
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas