Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Preview Madura United vs Persela, BRI Liga 1, Ronaldo Kwateh Main, Sape Kerrab Siap Tembus 9 Besar

Apabila sanggup mencuri poin penuh dari anak asuh Jafri Sastra, maka Sape Kerrab berhak naik ke posisi 9 besar.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Preview Madura United vs Persela, BRI Liga 1, Ronaldo Kwateh Main, Sape Kerrab Siap Tembus 9 Besar
Tribunnews/Muhammad Nursina
Striker Madura United, Ronaldo Kwateh melakukan pemanasan saat timnya melawan PSS Sleman pada laga pekan ke-20 BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (18/1/2022) sore. Pertandingan tersebut berakhir imbang 1-1. Gol Madura United dicetak oleh Bayu Gatra (41') dan dibalas gol Riki Dwi Saputro (54') dari PSS Sleman. Tribunnews/Muhammad Nursina 

TRIBUNNEWS.COM - Penyerang Madura United, Ronaldo Kwateh dapat bermain membela timnya pada pekan 23 BRI Liga 1 2021 menghadapi Persela Lamongan, Sabtu (5/2/2022) malam ini.

Pertandingan antara Madura United vs Persela Lamongan berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, mulai pukul 18.15 WIB, Live Indosiar dan Vidio.com.

Ronaldo Kwateh sebenarnya sedang menjalani pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-23 guna persiapan Piala AFF U-23 2022.

Namun dirinya telah diizinkan untuk berjuang bersama Madura United saat meladeni perlawanan Laskar Joko Tingkir.

Aksi Ronaldo Kwateh dalam laga uji coba timnas U-18 Indonesia versus Anyalaspor U-18 di Turki, Rabu (24/11/2021).
Aksi Ronaldo Kwateh dalam laga uji coba timnas U-18 Indonesia versus Anyalaspor U-18 di Turki, Rabu (24/11/2021). (pssi.org)

Baca juga: BRI Liga 1 2021: PSS Sleman Perketat Prokes, Pemain Super Elja Dilarang Keluar Hotel

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Arema FC vs Persija Jakarta, Duel Dua Tim yang Kehilangan Kiper Andalan

Keberadaan Ronaldo Kwateh dapat menjadi tambahan tenaga tersendiri bagi Madrua United.

Pemain yang masih berusia 17 tahun tersebut dibutuhkan Sape Kerrab untuk memperbaiki posisinya pada papan klasemen BRI Liga 1 2021.

Sape Kerrab sekarang berada di urutan 11 klasemen BRI Liga 1 2021 dengan koleksi 25 poin.

Berita Rekomendasi

Apabila sanggup mencuri poin penuh dari anak asuh Jafri Sastra, maka Sape Kerrab berhak naik ke posisi 9 besar.

"Saya mendapat izin untuk bermain dulu melawan Persela besok sebelum bergabung dengan TC Timnas." kata Ronaldo Kwateh dikutip dari laman klub.

"Kami sudah berlatih cukup baik dan semoga mampu meraih hasil yang maksimal." harap Kwateh.

Senada dengannya, asisten pelatih Madura United, Oswaldo Lessa menyebut persiapan timnya sudah cukup matang menghadapi Persela Lamongan.

Ia menegaskan bahwa Laskar Sape Kerrab masih memiliki target tinggi di kompetisi musim ini yaitu finish di 10 besar klasemen akhir.

Sehingga disetiap pertandingan sangat penting bagi Madura United termasuk saat menghadapi Persela Lamongan.

“Persiapan sudah cukup, kita sudah persiapkan tim dan semua pun sudah siap. Kita punya target tinggi di liga ini." ujar Oswaldo Lessa.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
20
12
7
1
34
16
18
43
2
Persebaya
19
11
4
4
23
18
5
37
3
Persija Jakarta
19
11
4
4
30
18
12
37
4
Dewa United
19
8
7
4
34
20
14
31
5
Bali United
19
9
4
6
31
20
11
31
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas