Fakta Hasil Barcelona vs Atletico di Liga Spanyol: Dani Alves Istimewa, Mimpi Buruk Simeone Terulang
Berbagai fakta menarik mengiringi kemenangan telak Barcelona saat menghadapi Atletico Madrid pada pekan 23 Liga Spanyol, Minggu (6/2/2022) tadi malam.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
Catatan itu sama seperti yang ia lakukan dalam 25 laga sebelumnya bersama Wolves.
3. Luis Suarez Akhiri Paceklik Gol
Di balik kekalahan Atletico Madrid, Luis Suarez setidaknya merasa lega lantaran bisa mengakhiri paceklik golnya.
Tanpa diduga, Suarez mampu mengakhiri paceklik golnya melawan mantan timnya sendiri.
Suarez bahkan juga mencetak assist atas terciptanya gol perdana Atletico Madrid melawan Barcelona.
Alhasil Suarez mampu mengukir satu gol dan satu assist menghadapi Barcelona di Camp Nou.
Eks pemain Barcelona itupun kini telah mengakhiri rekor terburuknya tanpa mencetak gol dalam kariernya yakni dalam delapan laga beruntun.
Meskipun sekali lagi ternyata Atletico Madrid kalah, setidaknya paceklik gol yang sudah diakhiri Suarez bisa menginspirasi sang pemain untuk kembali rutin mencetak gol pada laga-laga berikutnya.
4. Rekor Buruk Bayangi Simeone
Atletico Madrid telah kebobolan empat gol untuk ketiga kalinya dalam sebuah laga Liga Spanyol semenjak dibesut Diego Simeone.
Terakhir kali Simeone merasakan hal yang sama saat Atletico Madrid juga dikalahkan Barcelona dengan skor 4-1 di Camp Nou, 2012 silam.
Artinya rekor buruk yang membayangi Atletico Madrid asuhan Simeone seakan kembali terulang pada laga tadi malam.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)