Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hale End Gemilang, Arsenal Menang, Bukti Kejeniusan Arteta Godok Atribut Pemain Muda The Gunners

Dua pemain jebolan akademi Arsenal yang bernama Hale End sukses menjadi aktor utama kemenangan The Gunners atas tamunya Bentford.

Penulis: deivor ismanto
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Hale End Gemilang, Arsenal Menang, Bukti Kejeniusan Arteta Godok Atribut Pemain Muda The Gunners
IAN KINGTON / AFP
Gelandang Arsenal Inggris Emile Smith Rowe (tengah) melakukan selebrasi setelah mencetak gol pembuka pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Arsenal dan Brentford di Stadion Emirates di London pada 19 Februari 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Dua pemain jebolan akademi Arsenal yang bernama Hale End sukses menjadi aktor utama kemenangan The Gunners atas tamunya Bentford dalam lanjutan Liga Inggris pada (19/02/2022).

Adalah Emile Smith Rowe dan Bukayo Saka, dua gol Arsenal ke gawang Brentford diboyong oleh pemuda berusia 21 dan 20 tahun tersebut.

Nama yang disebutkan pertama membuka keran gol Arsenal di laga tersebut pada menit ke 48' lewat aksi individu dari sisi kiri penyerangan The Gunners.




Sedangkan Bukayo Saka mencetak gol kedua Arsenal lewat proses serangan balik cepat Arsenal pada menit ke 79'.

Tendangan keras kaki kiri Saka menghujam sisi pojok kiri gawang Brentford yang dijaga, David Raya.

Berkat masing-masing gol yang diciptakan Smith Rowe dan Saka, Arsenal pun sukses mengandaskan perlawanan Brentford dengan skor 2-1.

Bukayo Saka dan Emile Smith Rowe, Dua Pemain Andalan Arsenal
Bukayo Saka dan Emile Smith Rowe, Dua Pemain Andalan Arsenal (Twitter/gunnersgoals)

Baca juga: 12 Fakta Hasil Liga Inggris: Rekor Salah & Mane, Temuan Arsenal, Anak Didik Shin Tae-yong Bersinar

Baca juga: Kebangkitan Tottenham di Liga Inggris, Mental Pemenang Antonio Conte dan Peran Vital Son Heung-min

Penampilan gemilang yang ditunjukan dua pemain jebolan Hale End tersebut semakin membuktikan kecerdasan Arteta dalam menggodok potensi pemain muda The Gunners.

BERITA TERKAIT

Arsenal memang dikenal sebagai salah satu klub sepak bola dengan filosofi dan kultur klub yang sangat kuat, yaitu mengorbitkan pemain muda.

Sejak dua musim terakhir, Arsenal sudah menerapkan filosofi sepak bola mereka dengan sesering mungkin mengorbitkan dan memainkan para pemain yang berasal dari Hale End.

Hale End merupakan nama sekolah sepak bola Arsenal, yang bertujuan untuk mengembangkan bakat-bakat pemain muda The Gunners untuk dapat menjadi pemain andalan Arsenal di masa depan.

Musim ini saja, Arsenal telah mengorbitkan deretan pemain muda mereka ke skuat inti.

Di antaranya, Eddie Nketiah, Reiss Nelson, Bukayo Saka, hingga Emile Smith Rowe yang berasal dari Hale End dan telah mencicipi panggung senior bersama Arsenal.

Dua nama yang disebutkan terakhir bisa dibilang sebagai produk Hale End yang paling memberi dampak positif untuk The Gunners di musim ini.

Bukayo Saka adalah produk akademi Arsenal yang mencintai klub asal London Utara tersebut sejak kecil, ia tampil melejit di Hale End dan selalu menjadi pilihan utama dalam skuat kelompok umur Arsenal.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas