Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Live Streaming Indosiar PSM Makassar vs Persib Bandung Malam Ini Pukul 20.00 WIB

Akses di sini, link live streaming Indosiar PSM Makassar vs Persib Bandung BRI Liga 1 malam ini, Selasa (22/2/2022) pukul 20.00 WIB.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Live Streaming Indosiar PSM Makassar vs Persib Bandung Malam Ini Pukul 20.00 WIB
SUCI RAHAYU/KOMPAS.COM
Pemain Persib Bandung merayakan gol Marc Klok seusai membobol gawang Persipura Jayapura di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (18/12/2022) 

Jika kedua striker tersebut bermain dalam waktu bersamaan, Persib Bandung justru kesulitan mencetak gol.

Cantanhede dan David Da Silva baru mencetak satu gol sejauh ini.

Lalu apakah keduanya akan kembali diturunkan dalam waktu bersamaan untuk laga nanti?

Atau sebaliknya, Robert menggunakan satu penyerang dengan mengandalkan kekuatan penyerang sayap seperti yang mereka lakukan pada putaran pertama lalu?

Mantan pemain Persib Bandung, Fiator Ambarita bahkan menilai, strategi dengan satu striker jauh lebih baik dibandingkan pada laga sebelum-sebelumnya dengan menggunakandua striker.

Hal itu tampak ketika Persib Bandung menang 3-0 atas Persipura, menurut Fiator.

"Dengan pola striker tunggal, saya lihat Persib bermain sangat bagus. Jadi sekarang, sudah jangan duetkan lagi David Da Silva dengan Bruno Cantanhede. Lebih baik seperti kemarin saja (lawan Persipura)," kata Fiator dikutip dari Tribun Jabar.

Berita Rekomendasi

"Beckham sebagai second striker lebih efektif menurut saya. Karena, kemarin lawan PSIS meskipun banyak peluang di depan mata tapi malah tidak ada gol yang tercipta dari duet itu," tambahnya.

Dari kacamatan Fiator, status keduanya sebagai pemain kelas internasional juga menimbulkan pandangan baru.

Keduanya ingin memberikan bukti siapa yang terbaik, sekaligus akan menciptakan ego untu menunjukkan siapa yang lebih baik.

Sejauh ini langkah tersebut belum efektif, bahkan jauh dari kata berhasil, terutama dalam sumbangsih mencetak gol.

"Karena duanya merasa diandalkan dan mengandalkan maka munculah ego, akhirnya kemampuan pemain lainnya tidak keluar maksimal," ujarnya.

"Tapi kalau satu, dia memiliki tanggung jawab sebagai tumpuan tim untuk bisa cetak gol. Jadi kalau saya lihat beberapa pelatih di luar negeri, tidak semua pemain 'bintang' dijadikan satu dalam sebuah pertandingan, tapi biasanya satu di depan, satu di tengah atau satu di belakang. Cara itu lebih efektif untuk mengembangkan permainan," pungkasnya.

Dengan mengandalkan pola serangan balik dari sisi sayap, atau memulai serangan dari sisi tersebut, tidak terlalu lama memegang bola, Persib dinilai bisa mencetak peluang lebih banyak.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas