Arema FC Digusur Bali United dan Kehilangan Dua Pilar yang Tumbang, Singo Edan Terima Secara Jantan
Liga 1 2021 pekan 27 menjadi pekan petaka bagi Arema FC. Kehilangan tahta dan dua pemain pilar yang tumbang. Namun Arema menerimanya secara jantan!
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Pemain Timnas Indonesia itu terlihat mengalami masalah di bagian pahanya.
Saat itu Kambuaya yang tengah menguasai bola di tengah lapangan tiba-tiba melepaskan bolanya dan berhenti berlari sambil memegang bagian paha kakinya.
Sempat mendapatkan perawatan dari tim medis di lapangan, pemain asal Papua itu akhirnya dinyatakan tak bisa melanjutkan pertandingan.
Ricky Kambuaya keluar lapangan pertandingan dengan berjalan terpincang-pincang.
Mengenai kondisi Ricky Kambuaya, pelatih Persebaya, Aji Santoso menyebut masih akan diobservasi lebih lanjut oleh tim dokter hari ini.
"Dokter sudah melaporkan ke saya kondisi Kambuaya, besok baru di cek karena memang saya lihat jalannyapun tadi pincang, saya lihat masih gak normal," ucap Aji Santoso usai laga.
"Tetapi (informasi) yang komplet kondisinya tentunya besok setelah dokter melaporkan ke saya masalah Kambuaya," tambah Aji, Rabu (23/2/2022).
Sementara untuk kondisi Ernando Ari yang juga sempat mendapat perawatan intensif saat laga berlangsung, Aji menyebut tidak ada masalah berarti.
"Kalau Ernando sepertinya gak apa-apa," pungkasnya.
KH Yudo Baru Dinyatakan Pulih, Cedera Lagi
Pemain depan Arema FC, Kushedya Hari Yudo dikabarkan siap bertanding di laga Persebaya Surabaya Vs Arema FC sesaat sebelum laga berlangsung.
Kabar kesiapan striker asli Malang diketahui di hari pertandingan, Rabu (23/2/2022).
Kabar itu jadi kejutan mengingat sebelumnya KH Yudo dinyataka mengalami cedera lutut dan harus libur panjang untuk menjalani pemulihan.
Kabar kembalinya KH Yudo ke lapangan juga diperkuar dengan masuknya nam Yuda dalam Daftar susunan Pemain (DSP) laga Persebaya Vs Arema FC.
Nnama KH Yudo masuk sebagai pemain starter di dalam DSP.
Tapi komposisi tim yang sudah disiapkan pelatih Eduardo Almeida mendadak berubah lagi setelah ada insiden di waktu pemanasan.
KH Yudo alami cedera kembali saat melakukan pemanasan jelang pertandingan.
Posisi KH Yudo sebagai starter akhirnya diubah dadakan, diganti oleh M Rafli.
Sebelumnya, Dokter Tim Arema FC, Nanang Tri Wahyudi menyatakan KH Yudo siap tanding dan akan diturunkan sejak manit awal.
Sebelumnya Kushedya Hari Yudo absen beberapa pekan karena cedera meniskus dan ligamen LCL.
"Yudo sudah pulih (cederanya) dan Dendi sudah negatif Covid-19," kata Dokter Tim Arema FC, Nanang Tri Wahyudi pada Suryamalang.com, Rabu (23/2/2022).
"Mereka sudah ikut latihan persiapan lawan Persebaya," tambahnya.
Batal tampilnya KH Yudo di pertandingan melawan Persebaya membuat Arema FC kehilangan sosok striker.
Serangan Arema terbukti jadi kurang tajam hingga akhirnya menelan kekalahan 1-0. (Khairul Amin/SuryaMalang/Kompas.com|Suci Rahayu)
Artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com dengan judul 2 Pemain Arema FC dan 1 Pemain Persebaya Jadi Tumbal Laga Derbi Jatim, Ini Kronologi Pemain Cedera dan Respon Eduardo Almeida Sikapi Mimpi Buruk Arema Dikalahkan Persebaya, Farizi: Bukan Akhir Segalanya
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.