Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Italia: Drama AC Milan Ditahan Imbang Udinese hingga Leao Samai Rekor Shevchenko

Dibalik hasil imbang 1-1 yang didapatkan AC Milan dengan tamunya Udinese, Rafael Leao berhasil menyamai rekor milik Andriy Shevchenko.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Hasil Liga Italia: Drama AC Milan Ditahan Imbang Udinese hingga Leao Samai Rekor Shevchenko
MIGUEL MEDINA / AFP
Pemain depan AC Milan asal Portugal Rafael Leao melakukan selebrasi setelah membuka skor selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Spezia pada 17 Januari 2022 di stadion San Siro di Milan. MIGUEL MEDINA / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - AC Milan harus puas ditahan imbang sang tamu Udinese dengan skor 1-1 dalam lanjutan pekan 27 Liga Italia di San Siro, Sabtu (26/2/2022) dini hari.

Anak asuh Stefano Pioli sempat leading satu gol pada babak pertama melalui gol Rafael Leao pada menit 30.

Namun selepas turun minum, gawang AC Milan yang dikawal Mike Maignan berhasil dibobol Udinese pada menit 66.

Aktor penyama kedudukan Udinese dilakukan oleh Destiny Udogie.

Gol Udogie sekaligus menjadi penutup laga dan skor sama kuat 1-1 mengakhiri perlawanan kedua tim.

Penyerang AC Milan asal Portugal Rafael Leao (kiri) melakukan selebrasi dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Lazio di Stadion San Siro di Milan, pada 12 September 2021.
Penyerang AC Milan asal Portugal Rafael Leao (kiri) melakukan selebrasi dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Lazio di Stadion San Siro di Milan, pada 12 September 2021. (Isabella BONOTTO / AFP)

Atas hasil ini, AC Milan masih berhak memuncaki klasemen Liga Italia dengan koleksi 57 poin.

Adapun Udinese naik dua peringkat ke posisi 14 yang sekarang mengumpulkan 26 angka.

BERITA REKOMENDASI

Meskipun harus berbagi poin, Rafael Leao berhasil mencatatkan rekor yang luar biasa.

Dikutip dari Opta, Leao menjadi pemain kedua AC Milan yang mampu mencetak gol dalam tujuh hari setelah Andriy Shevchenko.

Musim ini, Leao secara total telah mengemas 8 gol dan 4 asisst dalam 23 penampilan bersama AC Milan di Liga Italia.

Jalannya Pertandingan

Udinese yang bertindak sebagai tim tamu langsung menebar ancaman ke pertahanan AC Milan sejak laga dimulai.


Tepatnya menit ketiga, Beto yang berada di kotak penalti AC Milan berhasil meloncat lebih tinggi untuk menyundul bola.

Namun bola sundulan Beto masih bisa ditangkap dengan mudah oleh Mike Maignan yang mengawal gawang Rossoneri.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
11
8
1
2
18
8
10
25
2
Inter Milan
11
7
3
1
25
13
12
24
3
Atalanta
11
7
1
3
29
14
15
22
4
Fiorentina
11
6
4
1
22
9
13
22
5
Lazio
11
7
1
3
24
14
10
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas