Jadwal & Top Skor Liga Inggris: Teror Arsenal Panaskan Zona UCL, Trio Liverpool Makin Ganas
Simak jadwal dan top skor sementara kompetisi Liga Inggris 2021/2022 yang akan memasuki gameweek 28, akhir pekan ini.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal dan top skor sementara kompetisi Liga Inggris 2021/2022 yang akan memasuki gameweek 28, akhir pekan ini.
Persaingan memanas tampaknya mewarnai perebutan tiket zona Liga Champions musim depan alias posisi empat besar.
Chelsea dan Manchester United yang secara berurutan menempati posisi ketiga serta keempat sama-sama wajib waspada di sisa musim ini.
Hal ini mengingat ancaman teror yang diberikan oleh para rival terdekatnya yang juga berburu tiket Liga Champions musim depan.
Chelsea saat ini memang masih menghuni posisi ketiga dengan perolehan 50 poin, diikuti Manchester United dengan selisih tiga poin saja.
Baca juga: Konsekuensi Chelsea Ditinggal Pergi Abramovich, Tak Ada Roman yang Sama & Ujian Nyata The Blues
Baca juga: Bedah Jadwal Potensial Chelsea di Liga Inggris: Momentum Tuchel Ganggu City & Liverpool Lagi
Namun, Chelsea masih memiliki cadangan laga tunda sebanyak dua kali dibandingkan Manchester United.
Alhasil Chelsea punya peluang besar untuk menjauhkan diri dari Manchester United jika mampu memenangkan dua laga tunda tersebut.
Peluang Chelsea menjauh cukup besar mengingat mereka hanya bertanding melawan Burnley dan Norwich City pada laga berikutnya.
Raihan kemenangan akan terasa krusial bagi Chelsea jika ingin mengganggu persaingan jalur juara musim ini.
Sementara, Manchester United yang telah memainkan 27 laga terancam digeser oleh para rival terdekatnya yang memiliki tabungan sisa laga musim ini.
Sebut saja seperti Arsenal yang masih memiliki tiga tabungan sisa laga pada musim ini.
Posisi Arsenal saat ini memang berada pada urutan keenam tepat dibawah West Ham yang sama-sama mengoleksi 45 poin.
Jika Arsenal mampu meraih hasil maksimal dalam melakoni tiga laga tunda itu tentu peluang Meriam London untuk merebut tiket Liga Champions musim depan akan terbuka lebar.
Baca juga: Kebangkitan Arsenal di Liga Inggris & Kans Lolos ke UCL: Magis Arteta Poles Atribut Pengganti Ozil
Meskipun beberapa laga tunda yang akan dijalani Arsenal sebenarnya tidaklah mudah mengingat mereka harus melawan Chelsea dan Tottenham Hotspur