Mampukah Arema FC 'Bantu' Persib Menjegal Bali United? Begini Kondisi Skuad Singo Edan
Kemenangan Arema FC atas Bali United akan membuat perburuan gelar juara dipastikan semakin memanas sekaligus memuluskan jalan Persib jadi juara
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Mampukah Arema FC 'Bantu' Persib Menjegal Bali United? Begini Kondisi Skuad Singo Edan
TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung memiliki peluang besar menjuarai Liga 1 2021.
Namun, untuk mencapai gelar juara musim ini, Persib tak bisa hanya mengandalkan kemamampuan mereka.
Maung Bandung masih perlu 'bantuan' dari tim lain serta menunggu hasil-hasil pertandingan para rival.
Baca juga: Hitung-hitungan Peluang Persib Jadi Juara Liga 1 2021, Maung Masih Tergantung Hasil Laga Tim Lain
Baca juga: Cantanhede Tak Lagi Butut di Persib, Robert Alberts Benar Soal Botol Saus, Tuah Jersey Putih
Satu di antara 'bantuan' yang diharapkan Persib saat ini adalah kemenangan Arema FC.
Bisakah Arema FC "membantu" Persib Bandung dengan menumbangkan Bali United di pekan ke-31 Liga 1?
Laga akbar bakal tersaji kala Bali United menghadapi Arema FC dalam pertandingan pekan ke-31 Liga 1 2021-2022.
Duel Bali United versus Arema FC bakal berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Selasa (15/3/2022) sore WIB.
Laga ini sangat krusial bagi kedua tim, yang sama-sama masih memiliki peluang untuk meraih gelar Liga 1 musim ini.
Baca juga: Inikah Sosok Pemain Berkualitas yang Gantikan Marko Simic di Persija Jakarta?
Bali United saat ini berada di puncak klasemen dengan mengoleksi 66 poin, unggul tiga poin dari Persib Bandung di posisi kedua.
Kemenangan akan membuat jarak poin mereka dengan Persib menjadi enam poin dan memperbesar kans juara.
Sedangkan Arema FC membutuhkan kemenangan untuk menjaga asa meraih gelar juara Liga 1 2021-2022.
Klub berjuluk Singo Edan itu saat ini menempati peringkat keempat dengan raihan 58 poin, terpaut delapan poin dari Bali United.
Kemenangan Arema FC atas Bali United akan membuat perburuan gelar juara dipastikan semakin memanas.
Baca juga: Duo Persib Bandung Beri Respons Ini ke Unggahan Marko Simic yang Lagi Down
Baca juga: Cantanhede Tak Lagi Butut di Persib, Robert Alberts Benar Soal Botol Saus, Tuah Jersey Putih
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.