Babak I Southampton vs Chelsea: Werner Kembali Cetak Gol seusai 6 Bulan Mandul, The Blues Unggul 0-4
Keunggulan 0-4 Chelsea atas tuan rumah Southampton diwarnai keberhasilan Werner mencetak gol di Liga Inggris seusai enam bulan mandul.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Claudia Noventa
TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak pertama Southampton tertinggal empat gol tanpa balas dari tamunya Chelsea dalam lanjutan pekan 32 Liga Inggris, Sabtu (9/4/2022) malam WIB.
Berlangsung di St. Mary's Stadium, Chelsea membobol gawang Southampton dengan empat gol yang masing-masing dicetak Marcos Alonso (8'), Mason Mount (16'), Timo Werner (21') dan Kai Havertz.
Menariknya, satu gol ke gawang Southampton memiliki arti tersendiri bagi Timo Werner.
Menurut laporan BBC, striker asal Jerman ini kembali mencetak gol di Liga Inggris seusai enam bulan mandul.
Dirangkum dari laman Transfermarkt, Werner terakhir kali mencetak gol yakni pada pekan ketujuh Liga Inggris musim ini.
Tepatnya 2 Oktober 2021 lalu, Werner terakhir kali memasukan bola ke jaring lawannya yang tak lain juga ke gawang Southampton.
Saat itu, Werner menyumbang 1 gol dan Chelsea mengalahkan Southampton dengan skor 3-1.
Jalannya Pertandingan
Tim tamu Chelsea langsung mengambil alih serangan sejak pengadil lapangan memulai laga.
Laga baru berusia tiga menit, Timo Werner memberikan ancaman lewat tendangannya dari batas kotak penalti.
Bola hasil tendangan Werner pun mengenai tiang kiri gawang Southamton yang dikawal Fraser Forster.
Serangan Chelsea akhirnya membuahkan gol pembuka ke gawang Forster pada menit kedelapan.
Marcos Alonso menjadi aktor pencetak gol ke gawang Southampton lewat tembakan mendatar ke tengah gawang.
Alonso sepatutnya berterima kasih kepada Mason Mount yang berandil mengkreasikan umpan akurat.