Pekan Krusial Arsenal di Liga Inggris, Laga Penghakiman Arteta Jumpa Chelsea & Man United
Kekalahan beruntun melawan Crystal Palace, Brighton, dan Southampton membuat posisi serta misi Arsenal menjadi terancam.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Bahkan, dua dari tiga lawan berat tersebut akan dihadapi Arsenal secara langsung pada pekan ini.
Terdekat, Arsenal akan bertemu Chelsea yang ditangani oleh Thomas Tuchel.
Arsenal akan bertindak sebagai tim tamu saat menghadapi Chelsea di Stamford Bridge, Kamis (21/4/2022) dinihari nanti.
Laga melawan Chelsea menjadi tantangan Arsenal yang tengah berada dalam situasi mengkhawatirkan setelah kalah tiga laga beruntun.
Baca juga: Striker Arsenal Alexandre Lacazette terbuka Balik ke Lyon tapi Dia Targetkan klub Liga Champions
Jika Arsenal mampu tampil apik dan setidaknya mencuri angka dari kandang Chelsea tersebut.
Peluang Arsenal untuk bisa tembus Liga Champions musim depan kembali terbuka lebar.
Selain itu, kepercayaan diri para pemain Arsenal juga akan meningkat untuk berjuang lebih heroik di sisa laga musim ini.
Alhasil laga melawan Chelsea akan menjadi momentum kebangkitan Arsenal setelah kalah tiga laga beruntun musim ini.
Ujian tak mudah akan kembali dihadapi Arsenal kala bertemu Manchester United setelah laga melawan Arsenal.
Arsenal harus mampu memanfaatkan inkonsistensi Manchester United dan faktor bermain di kandang sendiri.
Laga melawan Manchester United terasa krusial mengingat kedua tim sama-sama punya misi identik pada akhir musim ini.
Artinya kedua tim akan sama-sama mencari tiga poin guna terus bersaing sekaligus menjaga asa di jalur perburuan tiket Liga Champions musim depan.
Berkaca dari hal tersebut, laga melawan Chelsea dan Manchester United seakan menjadi pekan krusial yang akan dihadapi Arsenal.
Jika Arsenal mampu meraih poin dalam dua laga tersebut, misi tim Meriam London untuk tembus Liga Champions musim depan masih terjaga.
Sebaliknya, jika Arsenal kalah lagi dalam dua laga itu, misi mereka untuk mencapai posisi empat besar musim ini terancam ambyar.
Alhasil pekan ini akan menjadi laga penghakiman nasib Arsenal bersama Mikel Arteta.
Patut dinantikan bagaimana perjuangan yang akan dilakoni Arsenal dalam menghadapi pekan krusial ini saat menghadapi Chelsea dan Manchester United.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)