Thomas Doll Harapkan Pemain Persija Jakarta DiTimnas Segera Bergabung Latihan
Thomas Doll menjalankan latihan terbuka perdananya bersama Persija Jakarta di Nirwana Park, Sawangan, Depok, Jawa Barat pada Rabu (25/5/2022) pagi.
Editor: Toni Bramantoro
Laporan wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Thomas Doll menjalankan latihan terbuka perdananya bersama Persija Jakarta di Nirwana Park, Sawangan, Depok, Jawa Barat pada Rabu (25/5/2022) pagi.
Pada latihan terbuka yang disaksikan sekira ratusan pendukung Persija tersebut, pelatih asal Jerman itu mengatakan masih banyak tugas yang harus diselesaikan oleh pemain Macan Kemayoran. Terkusus kondisi fisiknya.
Thomas Doll menyebut pemainnya masih perlu bekerja keras untuk mencapai performa terbaiknya, ia memperkirakan pemainnya masih butuh beberapa minggu untuk mencapai performa yang maksimal.
"Para pemain harus bekerja keras, itu penting dalam persiapan. Beberapa pemain juga cidera, jadi mereka butuh waktu beberapa minggu untuk mencapai performa dan kondisi maksimal," ujar Thomas Doll kepada pewarta sesuai melakoni latihan.
Selebihnya, Thomas Doll menilai beberapa pemain sudah dalam performanya meskipun butuh waktu untuk dapat menyeimbangkan permainan antar pemain.
Menyikapi hal tersebut, Doll memiliki ramuan tersendiri untuk para penggawa Persija. Mantan pelatih Borussia Dortmund musim 2007-2008 tersebut mengatakan, tingkat kebugaran jasmani pemain Persija harus ditingkatkan.
"Namun saya lihat kami meski tingkatkan level kebugaran, jadi kami harus bicara ke pelatih kebugaran untuk memberikan program individu yang baik karena itu penting," ucap Thomas Doll.
Mengingat kondisi fisik yang mau tak mau meanjadi modal utama bagi pemain, Thomas Doll menyebut pemainnya tak hanya fokus berlatih di lapangan. Doll mengatakan, para pemain meski menjalai rangkaian latihan fisik laiknya.
"Kami harus bekerja keras sebelum latihan, setelah latihan, dan dalam latihan. Pemain juga mesti berlatih sendiri di gym karena fisik itu modal penting bagi mereka," ujar Thomas Doll.
Terkait dengan latihan pada pagi hari ini, Thomas Doll mengaku senang dan sangat bersemangat atas atmosfer yang ditujukan oleh The Jakmania sebutan bagi pendukung Persija.
Dengan kehadiran The Jakmania menjadi semangat tersendiri bagi Doll, meski ia mengaku mendapat tekanan dari tersendiri, mengingat tim kebanggaan masyarakat Ibu Kota itu, hanya finis pada posisi delapan pada liga 1 musim lalu.
"Kami melakukan latihan dan kami gembira karena suporter di sini. Ini luar biasa. Bagaimana mereka mendukung tim. Saya sudah mendengar banyak tentang suporter setelah pandemi, bagus bagi suporter karena mereka dapat kembali ke stadion, ke kehiudupan normal, dan pemain juga senang," ujar pelatih berusia 56 tahun tersebut.
Pada latihan tersebut, pemain Persija Jakarta yang berlatih hanya berjumlah 15 pemain dengan tiga kiper. Beberapa pemain Persija belum bergabung kembali setelah membela Tim Nasional Indonesia.
Thomas Doll berharap, pemain anyar Persija Jakarta dapat cepat bergabung, serta pemainnya yang dipanggil Timnas ia harapkan bisa kembali berlatih bersama dalam waktu dekat.
"Saya berharap pemain baru (asing) bisa datang lebih cepat. Saat ini tim kami terpisah-pisah, pemain U-23 di timnas, jadi sekarang kami berlatih hanya dengan 15 pemain plus tiga kiper dan kami menunggu yang lain," ucap Thomas Doll. (M39)