Venezuela Bisa Pesta Gol Lawan Timnas U-19 Indonesia Jika Cahya Supriadi Tak Tampil Impresif
Melawan Venezuela, timnas Indonesia U-19 nyaris selalu dikurung dan beruntung bisa menyelesaikan laga cuma keboolan satu gol.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Menutup babak pertama, Indonesia mulai sesekali bisa mengalirkan bola hingga lini depan.
Baca juga: Ronaldo Menangis Jadi Korban Pergantian Sadis Shin Tae-yong, Pelatih dari Malaysia Bilang Begini
Peluang melambung Ronaldo Kwateh dari luar kotak penalti menjadi titik cerah bagi Garuda Muda.
Indonesia sejatinya mengawali babak kedua dengan kilatan serangan yang cukup berbahaya.
Sebuah solo run Hokky Caraka berakhir dengan sepakan yang ditepis kiper Venezuela.
Bola rebound lantas berhasil diputar dan menghasilkan Ronaldo Kwateh mencatatkan shot on target pertamanya di turnamen ini.
Baca juga: Daftar 22 Klub Liga Indonesia dari Liga 1 Sampai Liga 3 yang Berganti Nama dan Disahkan Kongres PSSI
Sayang, saat Venezuela terlihat frustrasi karena tak lagi membahayakan gawang lawan, mereka justru mencetak gol.
Mereka menggunakan umpan silang untuk memanfaatkan kelemahan Indonesia, dan menemukan momen pada menit ke-72.
Cahya Supriadi melakukan sekali lagi blok atas tembakan jarak dekat dari Venezuela, yang sekaligus menutup pertandingan dengan hasil akhir 0-1. (Najmul Ula/BolaNas)
Susunan Pemain Timnas Indonesia U-19 Vs Venezuela:
Timnas U19 Indonesia (4-3-3): 1-Cahya Supriadi (GK); 2-Ahmad Rusadi, 4-M. Ferarri, 11-Edgard Amping, 14-Raka Cahyana, 13-Dimas Juliono Pamungkas, 17-M. Rafli Asrul, 8-Arkhan Fikri; 21-Alfrianto Nico, 7-Ronaldo Kwateh, 10-Hokky Caraka
Pelatih: Dzenan Radoncic
Venezuela: 1-Samuel Rodriguez; 15-Alejandro Cova, 2-Andres Ferro, 17-Osar Conde, 13-Jesus Paz, 16-Emerson Ruiz, 8-Telasco Segovia, 18-Yerson Chacon, 7-Saul Guarirapa, 10-Matias Lacava, 9-Daniel Perez