Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Serangan kepada Shin Tae-yong Mengalir Lagi, Ketum PSSI: Gagal di SEA Games, Alihkan Isu ke TC

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau Iwan Bule menyebut adanya pengalihan isu dari Shin Tae-yong setelah gagal juara SEA Games 2022

Penulis: Guruh Putra Tama
zoom-in Serangan kepada Shin Tae-yong Mengalir Lagi, Ketum PSSI: Gagal di SEA Games, Alihkan Isu ke TC
pssi.org
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menyaksikan langsung agenda latihan timnas U-19 Indonesia yang dipimpin oleh Shin Tae-yong pada Agustus 2020. Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau Iwan Bule menyebut adanya pengalihan isu dari Shin Tae-yong setelah gagal juara SEA Games 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong kembali mendapat sentilan dari beberapa pihak.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan ikut menyoroti sosok Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia.

Memang saat ini, Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia baru berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2022.

Namun itu tak menghentikan sang Ketum untuk melontarkan beberapa kritik dan serangan.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan saat berbincang dengan Ketua NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari dalam acara HUT PSSI ke-92 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (19/4/2022).
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan saat berbincang dengan Ketua NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari dalam acara HUT PSSI ke-92 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (19/4/2022). (tribunnews.com/majid)

Baca juga: Tak Cuma Wonderkid Vitesse, Dua Pemain Naturalisasi dari Belanda Ini Gabung Timnas U-19 Indonesia

Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menyoroti pencapaian STY selama ini.

Menurutnya, pelatih asal Korea Selatan itu gagal memenuhi target.

Khususnya, target pada SEA Games Vietnam lalu.

BERITA REKOMENDASI

Di mana kala itu, timnas U-23 diharapkan dapat merebut medali emas.

Baca juga: Selamat Tinggal Timnas Indonesia Senior, Shin Tae-yong Didorong untuk Latih Timnas U-20 Saja

Iwan Blue menganggap Shin Tae-yong mencari pengalihan isu untuk menutupi hal tersebut.

Pemusatan latihan atau TC menjadi pengalihan isu tersebut di mata Iwan Bule.

Hal itu ia sampaikan kala berbincang dengan Tommy Desky di kanal Youtube Tommy.

"Karena kemarin itu Shin Tae-yong tidak memenuhi target di SEA Games," ungkap Iwan Bule.


"Dia alihkan isu ke TC."

"Sekarang kalau TC, kita dibantu pemerintah."

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas