Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Carlos Fortes Ngacir di Perburuan Top Skor Piala Presiden 2022, Pesaing Bomber PSIS Berguguran

Tersingkirnya Persib dan Barito Putera dari Piala Presiden menjadi berkah bagi Carlos Fortes di perburuan top skor Piala Presiden 2022

Penulis: Drajat Sugiri
zoom-in Carlos Fortes Ngacir di Perburuan Top Skor Piala Presiden 2022, Pesaing Bomber PSIS Berguguran
Tribunnews/Muhammad Nursina
Laju Carlos Fortes di perburuan top skor Piala Presiden 2022 kian tak terbendung - Pesepak bola PSIS Semarang, Carlos Fortes (depan) melakukan selebrasi dengan menggendong rekannya, Wawan Febrianto usai mencetak gol kelima timnya ke gawang Persita Tangerang pada Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin (13/6/2022) malam. 

TRIBUNNEWS.COM - Carlos Fortes ngacir sendirian di 'ladang' perburuan gelar top skor Piala Presiden 2022.

Gelontoran gol bomber PSIS Semarang ini kian sulit ditandingi seusai beberapa pesaingnya berguguran di Perempat Final Piala Presiden 2022.

Asa Carlos Fortes menambah pundi-pundi golnya di ajang turnamen pramusim Liga 1 2022 terbuka lebar, mengingat PSIS Semarang baru melakoni laga perebutan tiket semifinal melawan Bhayangkara FC, Minggu (3/7/2022) di Stadion Jatidiri sore ini.

Pesepak bola PSIS Semarang, Carlos Fortes (kiri) hendak menendang bola ke gawang Persita Tangerang dalam laga penyisihan Grup A Piala Presiden 2022 antara PSIS Semarang melawan Persita Tangerang di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin (13/6/2022) malam. PSIS Semarang menang telak atas Persita Tangerang dengan skor 6-1 (3-0). Tribunnews/Muhammad Nursina
Pesepak bola PSIS Semarang, Carlos Fortes (kiri) hendak menendang bola ke gawang Persita Tangerang dalam laga penyisihan Grup A Piala Presiden 2022 antara PSIS Semarang melawan Persita Tangerang di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin (13/6/2022) malam. PSIS Semarang menang telak atas Persita Tangerang dengan skor 6-1 (3-0). Tribunnews/Muhammad Nursina (Tribunnews/Muhammad Nursina)

Top Skor Piala Presiden 2022

5 Gol - Carlos Fortes (PSIS Semarang)

3 Gol - Rafael Silva (Barito Putera), Stefano Lilipaly (Borneo FC)

2 Gol - Hari Nur Yulianto (PSIS), David da Silva (Persib Bandung), Anderson Salles (Bhayangkara FC), Novri Setiawan (Bali United), Karim Rossi (Dewa United).

Berita Rekomendasi

Rontoknya Pesaing Carlos Fortes

Fortes, bomber asal Portugal yang mendapatkan julukan Cak Sodiq ini mengemas lima gol di Piala Presiden 2022.

Dia unggul dua lesakan dari pesaing terdekatnya, Rafael Silva (Barito Putera) dan Stefano Lilipaly (Borneo FC).

Peluang Cak Sodiq untuk menyabet gelar top skor terbuka lebar setelah beberapa nama pesaingnya rontok di babak 8 besar.

Paling baru ialah Rafael Silva yang membela panji Barito Putera.

Baca juga: Arema FC Menanti di Semifinal Piala Presiden 2022, PSIS Kian Greget Tundukkan Bhayangkara FC

Torehan gol bomber asal Brasil ini dipastikan terhenti setelah Barito disingkirkan Arema FC lewat drama adu penalti (5-4) di babak perempat final, Sabtu (2/7/2022).

Sehari sebelumnya, pesaing kuat Fortes lainnya, David da Silva dan Ciro Alves yang memperkuat Persib juga dipastikan tereliminasi.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
PSM Makasar
16
6
9
1
22
13
9
27
5
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas