Fakta Arema FC Lipat PSIS Semarang, Tradisi Final Piala Presiden Berlanjut, Juara Lagi di 2022?
Ini merupakan final ketiga Arema FC dari total lima penyelenggaraan Piala Presiden sejak 2015. Singo Edan sudah menyabet dua gelar pada 2017 dan 2019
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Arema FC berhak lolos ke babak final dengan kemenangan agregat 4-1 atas PSIS Semarang.
Di partai final, Arema FC ditunggu pemenang antara PSS Sleman dan Borneo FC yang akan bertanding malam ini.
Untuk sementara, Borneo FC unggul dengan kemenangan 2-0 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (7/7/2022).
Tradisi Final Piala Presiden, Juara Lagi Tahun Ini?
Sebagai informasi, laga final Piala Presiden 2022 kembali akan menggunakan sisten kandang-tandang.
Ini merupakan final ketiga Arema FC dari total lima penyelenggaraan Piala Presiden sejak 2015.
Dua gelar juara didapatkan Singo Edan pada Piala Presiden edisi 2017 dan 2019.
Susunan Pemain Arema FC Vs PSIS Semarang:
AREMA FC (4-2-3-1): 90-Adilson; 12-Rizky, 4-Sergio, 5-Bagas, 24-Rendika; 8-Renshi, 14-Jayus; 41-Dendi, 11-Zola, 20-Ilham: 29-Camara.
Cadangan: 26-Figo, 22-Hanis, 10-Rafli, 13-Hamzah, 6-Evan, 27-Dedik, 18-Adam, 88-Irsyad, 23-Teguh, 87-Alfarizi.
Pelatih: Eduardo Almeida.
PSIS (4-3-3): 96-Redondo; 46-Fredyan, 5-Wahyu, 4-Sesay, 72-Frendi; 11-Oktafianus, 19-Dewangga, 10-Jonatan; 7-Marukawan, 22-Hari Nur, 23-Wawan.
Cadangan: 24-Bahril, 45-Ahmad, 60-Yofandani, 26-Aqsha, 8-Reza, 77-Crismanto, 14-Riyan, 34-Guntur, 69-Delfin, 62-Taufik.
Pelatih: Sergio Alexandre.
(Nungki Nugroho/BolaNas)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.