Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Manchester City Makin Intens Kejar Marc Cucurella Jebolan La Mesia, Siapkan Mahar Rp 900 Miliar

Sejak beberapa pekan lalu, sudah ramai isu tentang ketertarikan Manchester City merekrut Bek sayap Brighton & Hove Albion, Marc Cucurella.

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Manchester City Makin Intens Kejar Marc Cucurella Jebolan La Mesia, Siapkan Mahar Rp 900 Miliar
Glyn KIRK / AFP
Bek asal Spanyol Marc Cucurella saat bermain untuk Brighton dan Hove Albion. Manchester City atau The Citizens juga kabarnya sudah menyiapkan uang mahar senilai 50 juta poundsterling (Rp 900 M). 

TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER- Sejak beberapa pekan lalu, sudah ramai isu tentang ketertarikan Manchester City merekrut Bek sayap Brighton & Hove Albion, Marc Cucurella.

The Citizens juga kabarnya sudah menyiapkan uang mahar senilai 50 juta poundsterling (Rp 900 M).

Cucurrela yang merupakan jebolan akademi Barcelona, La Mesia ini memang tipikal favorit Pep Guardiola.




Usianya baru 23 tahun, masih punya prospek panjang. Dia pun bis bermain di banyak posisi dari bek tengah, bek sayap kiri, hingga full-back.

Menurut jurnalis Italia, Rudy Galetti, City kini ingin mempercepat penandatangan bek Spanyol tersebut.

Potensi kedatangan Cucurella ke Stadion Etihad kemungkinan membuat Oleksandr Zinchenko menuju pintu keluar, dengan tim-tim seperti Arsenal, Barcelona, Everton, serta West Ham United siap menampungnya.

Namun, Presiden Brighton, Tony Bloom menyebutkan sejauh ini belum penawaran untuk pemain bintang mereka.

BERITA TERKAIT

"Wajar jika banyak yang suka. Dia pemain luar biasa, dengan karakter luar biasa. Kami harus realistis jika ada tawaran yang masuk," katanya. (Tribunnews/den)

Julian Alvarez Siap di Segala Posisi

Julian Alvarez ingin jadi ujung tombak di Manchester City.

Tapi, Julian Alvarez juga siap main di berbagai posisi jika tersaingi oleh Erling Haaland.

Separuh musim lalu, Julian Alvarez telah mencetak gol tiap 118 menit.

Julian Alvarez menyatakan kesiapan bermain sebagai ujung tombak di lini depan Manchester City.

Ini berarti, dia akan menjalani kompetisi ketat dengan Erling Haaland yang sudah lebih dulu mendarat dari Borussia Dortmund.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas